bontangpost.id – Operasi Keselamatan Mahakam 2022 yang digelar Polres Bontang selama dua pekan, resmi berakhir pada Senin (14/3/2022). Sebanyak 811 pelanggar terjaring dalam operasi ini. 771 mendapat teguran, sementara 40 pengendara kena tilang. 771 orang diberikan teguran secara tertulis. Agar tidak lagi melakukan pelanggaran ke depannya.
“Itu yang diberi teguran, mereka melanggar tapi sifatnya ringan,” kata Kapolres Bontang AKBP Hamam Wahyudi melalui Kasat Reskrim AKP Edy Haruna.
Sedangkan 40 orang yang ditilang didominasi oleh pengendara truk yang over dimensi overloading alias ODOL. Totalnya ada 25 truk bermuatan lebih yang ditilang. Truk yang membawa muatan melebihi kapasitas dinilai berpotensi membahayakan keselamatan karena tak bisa bermanuver dengan optimal. Bahkan rentan kecelakaan saat berjalan di tikungan tajam dan tanjakan. Belum lagi muatan yang berlebih dan tonase yang tidak sesuai dengan kelas jalan dapat menimbulkan kerusakan pada jalan yang dilintasi.
“Ada perintah dari Direktorat Lalu Lintas Polda Kaltim untuk menindak ODOL. Berkaca kecelakaan di Rapak Balikpapan, jadi antisipasi jangan sampai kejadian serupa terjadi di Bontang,” ujarnya.
Pelanggaran kasat mata lainnya yang ikut ditindak yakni 10 pengendara yang tidak memiliki Surat Izin Mengemudi (SIM), dan 5 orang yang berkendara tanpa menggunakan helm. Dalam operasi ini, juga terdapat dua kecelakaan lalu lintas. Total 4 korban mengalami luka ringan.
Diketahui, dalam operasi ini menyasar sejumlah pelanggaran pengendara. Yakni melawan arus, tidak menggunakan helm, pengemudi kendaraan di bawah umur, berboncengan lebih dari satu orang, mengemudi di bawah pengaruh minuman keras, berkendara sambil menggunakan ponsel, dan tidak menggunakan sabuk pengaman, serta truk ODOL.
Operasi Keselamatan Mahakam 2022 ini melibatkan 66 personel polisi. Mereka lah yang nantinya bertugas untuk melakukan patroli dan penindakan pelanggaran yang dilakukan oleh pengendara. “Fokus kami itu ya mencegah terjadinya kecelakaan,” pungkasnya. (*)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini: