Awas Ini Bahaya Akibat Terlalu Sering Mengkonsumsi Air Es Saat Cuaca Panas

Ilustrasi

bontangpost.id – Bagi yang sedang dahaga, awas! Ini bahaya akibat terlalu sering mengonsumsi air es saat cuaca panas.

Akhir-akhir ini, cuaca di Indonesia memang sedang panas-panasnya. Kondisi ini bahkan diperparah dengan kenaikan suhu di beberapa daerah.

Cuaca yang sedang panas tentu membuat rasa haus semakin meningkat. Mengkonsumsi air dingin atau es sangatlah membantu menghilangkan dahaga.

Terlebih saat ini, banyak bermunculan minuman dengan berbagai variasi. Alhasil godaan untuk mengkonsumsi menjadi lebih besar.

Akan tetapi perlu diwaspadai, ternyata mengkonsumsi air es terlalu sering dapat membuat beberapa efek negatif bagi tubuh. Berikut pembahasanya:

1. Membuat jalur pernapasan menjadi buruk
Satu penelitian pada tahun 1978 menemukan bahwa minum air es bisa membuat lendir hidung lebih tebal dan lebih sulit untuk melewati saluran pernapasan. Hal ini karena air es dapat membuat jalur pernapasan terasa lebih buruk apalagi dalam keadaan pilek/flu. Meminumnya terlalu banyak juga dapat memicu infeksi saluran pernapasan akut.

2. Menyebabkan sakit Kepala
Salah satu studi menunjukkan bahwa mengkonsumsi air dingin dapat menyebabkan sakit kepala pada beberapa orang. Para peneliti juga menemukan bahwa sesorang yang memiliki migrain aktif akan sering merasakan sakit kepala setelah minum air es

3. Mengganggu Pencernaan
Efek selanjutnya yaitu memperlambat proses pencernaan makanan. Hal ini karena air es akan menyempitkan pembuluh darah. Akibatnya, ketika tubuh membutuhkan waktu terlalu banyak untuk mencerna makanan, nutrisi akan habis dan hilang sebelum diserap oleh tubuh.

4. Menyebabkan Sakit Tenggorokan
Akibat selanjutnya yaitu sakit tenggorokan. kondisi ini merupakan kondisi terganggunya fungsi tubuh dalam menelan makanan yang melewati tenggorokan. Hal ini disebabkan oleh terlalu sering mengonsumsi air es. (jawapos)

Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News

Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:


Exit mobile version