BONTANG – Forum Jurnalis Bontang (FJB) berbagi ilmu tentang jurnalistik kepada pemuda Karang Taruna Kelurahan Berebas Tengah, Jumat (9/8/2019), demi menciptakan pemuda-pemudi yang kreatif dan inovatif.
Materi jurnalistik tersebut dipaparkan oleh salah satu pewarta media cetak di Bontang, Ichwal Setyawan. Tahap demi tahap ilmu jurnalistik diberikan. Mulai dari dasar jurnalistik, seperti memastikan informasi tersebut faktual, juga cover both sides. Selain itu melakukan verifikasi, menetapkan narasumber yang tepat dan berkompeten.
Dalam menjalankan profesi jurnalis tentu berpedoman pada unsur 5W+1H yang meliputi what, who, when, where, why, dan how. Dan tak kalah pentingnya yakni pada kode etik jurnalistik.
Sejak pukul 09.00 Wita hingga 10.30 Wita menyampaikan materi, didampingi pewarta lainnya, Ichwal yang juga Ketua Bidang Advokasi FJB memberi kesempatan bagi pemuda Karang Taruna dan peserta lainnya untuk mengajukan pertanyaan seputar jurnalistik.
Puluhan audiens berasal dari anggota Karang Taruna Berebas Tengah, perwakilan mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Mulawarman, serta beberapa Staf Kelurahan Berebas Tengah.
Sementara itu, Lurah Berebas Tengah, Muhammad Mahfudz, yang turut hadir dalam kegiatan itu mengharapkan para peserta dapat menyerap ilmu tentang jurnalistik ini. Meski tidak bekerja sebagai jurnalis, namun tidak salah jika peserta paham atas jurnalistik.
“Atau mungkin, bisa mengikuti sedikit beberapa fungsi ketika menyampaikan informasi. Misalnya fungsi pendidikan,” pungkasnya. (Arsyad Mustar)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini: