Dibangun Sejak 2005, Gapura Tanjung Laut Butuh Perhatian

Gapura selamat datang di Kelurahan Tanjung Laut Indah bakal direnovasi tahun depan (Jelita/bontangpost.id)

bontangpost.id – Gapura selamat datang di Jalan Sutan Syahrir, Kelurahan Tanjung Laut Indah, bakal direnovasi. Mengingat kondisinya saat ini yang sudah memerlukan perbaikan.

Dari pantauan redaksi Bontang Post, bagian besi gapura tersebut telah berkarat. Tak terkecuali dengan kalimat bertuliskan ‘Selamat Datang di Kelurahan Tanjung Laut Indah’ di bagian atas gapura yang sudah tidak terlalu jelas.

Lantaran bagian hurufnya juga ikut berkarat. Selain itu, tiga tiang yang berdiri di sisi kanan, kiri, dan median jalan juga sudah kusam.

Dikonfirmasi Lurah Tanjung Laut Indah Ardiansyah, gapura tersebut akan segera direnovasi. “Insyaallah tahun anggaran 2025 ada renovasi itu,” katanya.

Ia menyebut, renovasi akan dilakukan secara keseluruhan. Mengingat gapura tersebut telah dibangun belasan tahun lalu. Tepatnya pada 2005 silam.

Sementara diketahui, tahun ini Pemkot Bontang melakukan pembangunan dan merehabilitasi sekitar empat tugu. Proses pengerjaan masih berjalan. Di antaranya ialah rehabilitasi tugu ekuator dan tugu selamat datang.

Kemudian pembangunan tugu PKK di simpang empat Masjid Al Hijrah. Selanjutnya ialah pembangunan dua tugu selamat datang di Jalan Arif Rahman Hakim dan Jalan Urip Sumoharjo. (*)

Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News

Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:


Exit mobile version