DIkucur Rp6,1 Miliar, SDN 009 Bontang Utara Tambah Delapan Ruang Kelas Baru

Pengerjaan RKB di SDN 009 Bontang Utara dikerjakan tahun ini

bontangpost.id – Pemkot Bontang bakal membangun ruang kelas baru (RKB) untuk SD 009 Bontang Utara, tahun ini. Mengacu Sistem Informasi Rencana Umum Pengadaan (Sirup) anggaran yang dikucurkan mencapai Rp6,1 miliar. Kepala SD 009 Bontang Utara Yuliati mengatakan titik pembangunan nantinya berada samping gedung yang sudah ada.

“Informasinya satu gedung terdiri dari dua lantai,” kata Yuliati.

Tiap lantainya berisi empat ruang kelas. Sehingga totalnya delapan RKB. Ditambah toilet untuk putra dan putri. Di dalamnya ada tiga bilik toilet masing-masing. Ia mengaku sampai saat ini belum ada informasi pembangunan akan dimulai. Tetapi pihak terkait sudah melakukan survei lapangan.

Saat ini total ruang kelas yang tersedia yakni tujuh. Di tambah satu ruangan untuk perpustakaan. Selain itu ada ruang guru dan kepala sekolah. Sementara jumlah rombongan belajar 13. Akibatnya satuan pendidikan ini masih menerapkan skema dua sif pembelajaran.

“Sif pagi itu untuk kelas 4, 5, dan 6. Adapun sif siang itu kelas 1, 2, dan 3. Khusus kelas 1 ada tiga rombel. Sisanya dua. Tiap rombel terdiri 32 siswa,” ucapnya.

Pelajar yang kebagian sif pagi masuk kurun 07.15 hingga 12.50. Sementara sif siang 13.00 hingga 17.20 Wita. Ia berharap dengan pembangunan itu bisa menyusutkan jumlah sifnya. Artinya seluruh siswa masuk pagi. Sehingga pad asiang hari digunakan untuk ekstrakurikuler dan pembinaan siswa.

“Selain itu guru juga mudah untuk rapat karena waktu mengajar serentak. Apalagi tiap rombel itu sudah memiliki guru kelas. Jumlah tenaga pendidik cukup,” harap dia.

Terkait dengan jumlah lahan masih memungkinkan untuk pembangunan RKB. Pasalnya lahan yang dimiliki sangat luas. Bahkan di belakang memiliki lapangan mini sepakbola. Total luas lahan satu seperempat hektare.

Sehubungan rencana pembanguan sekolah masih belum melakukan pengaturan. Tetapi sekolah akan memberikan pemberitahuan terjadi kegiatan tersebut. Utamanya aspek keamanan. Mengingat ada material dan alat berat yang digunakan kontraktor.

“Kami akan melakukan pengawasan. Kontraktor nantinya juga harus menutup akses yang digunakan,” terangnya.

Ia berharap RKB yang dibangunan nanti bisa juga difungsikan sebagai aula. Sehingga dinding bagian depan bisa dibuka kala kegiatan yang mengumpulkan orang banyak. Adapun bangunan kantin dan musola belum dimiliki. Jadi saat ini kegiatan ibadah memanfaatkan ruang kelas.

Diketahui satuan pendidikan ini relokasi pada 11 Januari 2021. Sebelumnya bangunannya satu halaman dengan SD 004 Bontang Utara. Mengacu sirup, proses pengerjaan akan dimulai pada Maret mendatang. Tetapi untuk spesifikasi pekerjaan masih tertera satu lantai.

Kaltim Post berupaya untuk meminta konfirmasi kepada Dinas Pendidikan dan Kebudayaan. Namun hingga berita ini ditulis upaya konfirmasi belum tersambung. (ak)

Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News

Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:


Exit mobile version