Gelaran jalan sehat “Eightravaganza” dalam rangka HUT ke-8 Bontang Post dipastikan bertabur hadiah. Lebih dari 30 door prize siap diperebutkan ribuan warga peserta jalan sehat yang akan digelar Minggu (18/11) besok di Lapangan MTQ Parikesit. Mereka juga punya kesempatan membawa pulang dua unit sepeda motor. Tunggu apa lagi, cukup membeli kupon door prize seharga Rp 10 ribu di kantor Bontang Post, raih sehatnya, dan rebut hadiahnya! (zul)