DPP PHM Beri Santunan dan Buka Bersama dengan Penghuni Pesantren Darrul Qurro

Wawali Najirah turut memberikan santunan kepada penghuni Pesantren Darrul Qurro.

bontangpost.id – Senyum mengembang tampak dari puluhan anak penghuni Pesantren Darrul Qurro. Mereka menerima santunan dari DPP Pusat Hubungan Masyarakat (PHM), Jumat (24/3/2023). Santunan itu diberikan disela buka bersama yang digelar di Lapangan Perumahan Halal Square.

Ketua DPP PHM Udin Mulyono menjelaskan, kegiatan ini merupakan salah satu bentuk syukur bisa kembali ke Bontang. Sehingga dapat kembali berkumpul bersama keluarga dan rekan.

“Harapan kami bisa terus bersinergi dan mendukung masa kepemimpinan Wali Kota Basri Rase dan Wakil Wali Kota Najirah,” ucapnya.

Dikatakan, ke depan bakal melakukan perubahan besar terhadap DPP PHM. Hal itu dilakukan, agar membawa marwah organisasi lebih baik. Bahkan, lebih dekat dengan masyarakat Bontang.

“Saya akan merubah citra PHM yang selama ini mungkin dinilai arogansi dan lainnya.  Saya membawa PHM lebih bermasyarakat lagi kedepannya,” pungkasnya.

Hadir dalam buka bersama tersebut Basri Rase, Najirah, dan Sekda Aji Erlynawati. (*)

Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News

Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:


Exit mobile version