Swadaya 33 Karyawan, Disalurkan ke-200 Warga Tak Mampu
SANGATTA – Dalam merayakan hari raya Iduladha 1438 Hijriah, BRI cabang Sangatta kembali melakukan penyembelihan hewan kurban, Sabtu (1/8) lalu. Sebanyak 9 hewan ternak, terdiri dari 4 sapi dan 5 kambing berhasil dikumpulkan dalam kurban tahun ini.
Penyembelihan tersebut dilakukan di belakang kantor BRI cabang Sangatta, sejak pukul 08.00 Wita dengan diikuti seluruh karyawan.
Pimpinan cabang BRI Sangatta, Wahib Gunadi mengatakan dalam merayakan hari raya Iduladha, BRI cabang Sangatta selalu rutin berkurban tiap tahunnya. Sejatinya tahun ini, berkat partisipasi ke-33 karyawan, BRI dapat menyembelih sebanyak 9 hewan kurban. Lebih banyak dibandingkan saat berkurban di hari raya Iduladha pada tahun lalu.
“Kami selalu menyalurkan keinginan para karyawan yang ingin berkurban dan selalu berusaha meningkatkan jumlah hewan yang akan dikurbankan,” ujarnya.
Wahib menjelaskan untuk pembagian hewan kurban, pihaknya sudah membagikan kupon kepada warga sekitar khususnya kepada yang tidak mampu. Kemudian, mereka bisa mengambil daging kurban tersebut langsung ke kantor, usai salat zuhur.
“Tahun lalu, hanya 150 kantong daging kurban. Namun berkat rezeki dan antusias seluruh karyawan. Tahun ini, kami bisa sampai 200 kantong,” tutur Wahib.
Dia menuturkan, tujuan pihaknya ikut berkurban dalam hari raya Iduladha adalah dapat berbagi dengan sesama, dengan harapan seluruh warga yang tidak mampu, bisa mendapatkan daging hewan kurban di hari raya ini.
“Selain menggelar berbagai event, dengan berkurban, ini juga merupakan salah satu cara meningkatkan silaturahmi sesama karyawan dan mendekatkan BRI dengan masyarakat,” tutupnya. (ver/adv)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini: