bontangpost.id – Situasi pandemi Covid-19 memang membawa hal muram bersamanya. Namun di tangan Ilmaa Wulan Ramadhani Sumarlan, situasi ini justru menjadi inspirasi bagi dirinya. Guna menawarkan sejumlah koleksi busana yang merupakan kombinasi antara gaya busana retro awal 2000-an serta aplikasi permainan warna-warna terang dan penuh motif.
Ilma – sapaan akrabnya, menjelaskan, koleksi ini ia tawarkan usai melakukan analisa atas kondisi masyarakat saat ini. Yang sejak awal 2020 hingga kini, merasa tertekan dan muram akibat pandemi Covid-19. Ia ingin membangkitkan suasana hati (mood) publik melalui koleksi di bawah merek Apprentice.By.
“Inspirasi awalnya dari sana,” kata Ilma ketika berbincang dengan bontangpost.id belum lama ini.
Guna merealisasikan tujuannya, dara yang kini menempuh pendidikan di Jurusan Fashion Design Universitas Ciputra ini mengaplikasikan dominasi warna-warna cerah dan penuh motif dalam setiap koleksinya. Menurutnya busana warna cerah atau terang dapat meningkatkan mood baik penggunanya. Sebab ada kesan bahagia yang dibawa. Terlebih lagi, koleksi tersebut dibanjiri motif menyenangkan dan lucu. Sisi feminitas juga banyak ditonjolkan dalam koleksi Spring-Summer 2020/2021 dari Apprentice.By kali ini.
“Koleksi ini pun dibuat dengan memperhatikan fashion forecast sebelum direalisasikan,” ungkap mahasiswa semester 4 ini.
Yang juga tak kalah menarik, koleksi ini juga menawarkan sentuhan gaya retro awal 2000-an di dalamnya. Dalam artian, ia membawa kesan jadul, namun tetap mempertimbangkan konsep kekinian. Konsep retro diusung dalam koleksi Apprentice.By untuk membangkitkan ingatan masa lampau, sebelum pandemi melanda. Ketika segalanya baik-baik saja.
“Untuk pengguna koleksi Apprentice.By, menyasar remaja perempuan atau perempuan di bawah 25 tahun,” bebernya.
Sejatinya koleksi yang ditawarkan Apprentice.By kali ini merupakan project Ilma dalam mata kuliah Fashion Design. Namun ia berencana melanjutkan project ini agar digarap lebih serius.
“Aku rencana bakal ngelanjutin ini sih. Tidak berakhir sebagai project mata kuliah saja,” tandasnya. (*)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini: