Kodim 0908 Kedatangan “Tamu Istimewa”

TAMU ISTIMEWA: Kasdim 0908 saat besenda gurau bersama anak-anak PAUD TPA Raudhatun Ni’mah. (Kodim for Bontang Post)

BONTANG – Setelah pelaksanaan apel pagi, Kamis (22/02) satuan Kodim 0908 Bontang menerima kunjungan “Tamu Istimewa” dari Anak-anak PAUD TPA RAUDHATUN NI’MAH yang beralamat di Jalan Letjen R. Suprapto Gang Alpukat RT 15 No:38 kel.Bontang Baru Kec.Bontang Utara. Dengan didampingi 7 guru pembimbing, kedatangan 25 siswa tersebut disambut hangat perwira beserta staf Kodim 0908/Btg.

Dengan tekun dan penuh keceriaan, anak-anak PAUD TPA itu berkeliling Kodim sembari mendengarkan penjelasan yang disampaikan oleh anggota Kodim 0908/Btg yang bertugas, baik mengenai bagian-bagian di Kodim dan fungsinya, sehingga anak-anak PAUD TPA RAUDHATUN NI’MAH bisa mengerti peran dan tugas Kodim 0908 di Kota Bontang.

“Kunjungan kami kemari adalah untuk mengenal lebih dekat profesi TNI, Khususnya Kodim 0908 Bontang dan tugas-tugasnya, sehingga anak-anak didik kami semakin akrab dengan TNI,” kata Mudri’ah Kepala Sekolah PAUD TPA RAUDHATUN NI’MAH.

“Dengan datang langsung ke Kodim, para siswa akan melihat secara langsung tentang keseharian dan tugas TNI AD dalam menjalankan tugas pokok dan fungsinya, yakni menjaga kedaulatan NKRI dan membantu tugas pembangunan bersama pemkot Bontang serta membantu masyarakat dengan berbagai program yang dijalankan,” Lanjut Mudri’ah.

“Diharapkan juga dari kunjungan ini akan timbul rasa cinta anak kepada pofesi TNI AD, dan tumbuh rasa bangga dan cinta kepada tanah air,” harap Mudri’ah.

Letkol Arh Gunawan Wibisono dalam hal ini diwakili oleh Kasdim 0908/Btg mengatakan, bahwa Kodim Bontang sangat mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan oleh PAUD TPA RAUDHATUN NI’MAH, dan menyampaikan bahwa kunjungan ke Kodim 0908 Bontang ini merupakan wujud pendidikan anak usia dini dalam menanamkan rasa cinta tanah air,” ujar Musanif.

Lebih lanjut Kasdim menyampaikan “Kami sangat terbuka dan dengan senang hati menerima semua lapisan masyarakat yang ingin berkujung ke Makodim 0908 Bontang, karena TNI AD juga memiliki Program wisata bela negara untuk masyarakat. Kami berharap para anak-anak sebagai generasi penerus bangsa ini kelak ada yang bercita-cita untuk menjadi TNI AD ataupun profesi lainnya dan bisa turut serta menjaga keutuhan negara ini,”ujar Kasdim.

Diakhir kunjungannya kepala Sekolah PAUD TPA RAUDHATUN NI’MAH menyampaikan ucapan terima kasih kepada Kodim 0908 Bontang, yang telah menerima kunjungan belajar lapangan anak-anak didiknya dan berharap kedepannya dapat diijinkan untuk berkunjung lagi,” harapnya. (bbg)

Print Friendly, PDF & Email

Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News

Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:


Exit mobile version