bontangpost.id – Kebakaran yang terjadi di RT 06 Kelurahan Guntung pada, Kamis (28/7/2022) menghanguskan satu unit rumah.
Pemilik rumah Sumini mengatakan rumah tersebut dihuni oleh lima orang. Sumini, anak, menantu, dan dua cucu.
Saat itu sekira pukul 08.34 ia bersama tetangganya hendak membeli sarapan. Saat itu posisi di rumah tersebut hanya ada anak dan cucu.
Saat tengah membeli sarapan, dia mendapat kabar dari warga sekitar bahwa rumahnya terbakar. Sontak ia bersama tetangganya langsung pulang ke rumah. Nahas tidak ada barang yang sempat diselamatkan. Dia menyebut kejadian sekira pukul 09.00. Api bermula muncul dari kamar miliknya.
“Karena buru-buru enggak sempat menyelamatkan barang,” ucapnya.
Atas musibah dia harus ikhlas kehilangan dokumen penting, uang Rp 5 juta, satu unit televisi, lemari, dan mesin cuci.
Baca juga; BREAKINGNEWS! Satu Rumah di Guntung Terbakar
Ia memastikan saat meninggalkan anak dan dua cucunya tidak dalam keadaan memasak atau meninggalkan kompor dalam posisi menyala. Pun, tidak ada obat nyamuk yang menyala.
“Enggak ada nyalakan obat nyamuk saya. Tapi, memang di kamar saya itu kabel listrik amburadul,” akunya.
Sementara itu, Lurah Guntung M F Lauda E langsung mengevakuasi korban ke kantor lurah. Opsi sementara yang ditawarkan akan diungsikan di Rusunawa Guntung atau di rumah singgah yang dikelola Dinsos.
“Kami tawarkan ke keluarganya dulu apakah ada yang menampung. Kalau tidak kami evakuasi ke dua opsi itu,” ucap Oda sapaan akrabnya. (*)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini: