BONTANGPOST.ID, Bontang – Pasangan calon nomor urut 3, Najirah dan Aswar, mengadakan silaturahmi dengan warga di Jalan Selat Malaka, Gang Merpati RT 23, Kelurahan Berebas Tengah. Dalam pertemuan tersebut, mereka mendengarkan berbagai aspirasi dan keluhan dari masyarakat.
Salah satu isu yang muncul adalah pelaksanaan bimbingan teknis (Bimtek) yang selama ini dilakukan di luar Bontang. Seorang warga menyampaikan harapannya agar kegiatan bimtek diadakan di Bontang setelah Najirah terpilih sebagai wali kota.
“Dengan begitu, dana APBD yang mencapai Rp3,3 triliun rupiah dapat beredar di daerah kita. Ini akan membantu meningkatkan daya beli dan kesejahteraan masyarakat,” ujarnya.
Menanggapi hal ini, Najirah menegaskan komitmennya untuk menggunakan dana APBD secara efektif. “Kami akan memastikan semua program dalam visi dan misi kami dapat direalisasikan jika kami terpilih. Insyaallah, dana ini akan kami kelola dengan sebaik-baiknya,” jelasnya.
Calon wakilnya, Muhammad Aswar, menambahkan bahwa peredaran uang di Bontang tetap menjadi prioritas. Mereka meluncurkan program “Kartu Pelajar Juara” yang memberikan dana sebesar Rp2 juta hingga Rp2,5 juta kepada setiap siswa. “Dana ini harus digunakan untuk kebutuhan sekolah dan hanya dapat dibelanjakan di Bontang,” katanya.
“Semua program yang kami tawarkan bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” pungkas Aswar.
Dengan komitmen yang kuat, Najirah dan Aswar bertekad untuk mendorong pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan warga Bontang melalui pengelolaan dana yang lebih baik. (*)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini: