bontangpost.id – Usai insiden tenggelamnya seorang bocah, Pantai Galau yang terletak di RT 14 Kelurahan Tanjung Laut Indah akhirnya ditutup.
Lurah Tanjung Laut Indah Nur Faidah melalui Kasi Pemerintahan dan Trantib Husain mengatakan keputusan tersebut diambil berdasarkan kesepakatan bersama antara warga sekitar, FKPM, kelurahan dan pemilik lahan.
“Sebenarnya sudah dari sebulan lalu mau ditutup. Kami juga sudah koordinasi dengan pemilik lahan. Tapi, karena sudah ada insiden ini, kami tidak bisa berdiam diri lagi,” ucapnya kepada bontangpost, Sabtu (7/1/2023).
Rencananya, penutupan lokasi akan dilangsungkan sore ini sekira pukul 16.30. Nantinya, segala bentuk aktivitas tidak diperkenankan dilakukan di Pantai Galau tanpa sepengetahuan pemilik lahan. Baik itu memancing maupun aktivitas lainnya.
“Ini masih kami pesankan spanduknya. Semoga cepat jadi. Kami sudah koordinasikan ke semua pihak. Baik itu pihak kepolisian maupun warga sekitar,” sambungnya.
Senada, Ketua RT 14 Masnah mendukung penutupan Pantai Galau. Sebab, bila malam hari kondisi makin memprihatinkan. Pasalnya, anak muda kerap ditemui melakukan hal-hal negatif.
Baca juga; Selamat dari Maur, Bocah Tenggelam di Pantai Galau Dirawat di Rumah Sakit
“Haduh, kalau malam ada aja itu anak-anak minum di situ. Jadi bagus kalau ditutup. Malah kami maunya pas puncaknya Covid-19 kemarin ditutup selamanya sampai sekarang. Tapi, kan kami tidak bisa melarang warga yang datang. Nah, karena hal ini kami tidak punya pilihan lain,” tutupnya. (*)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini: