bontangpost.id – Setelah dihebohkan dengan penemuan seekor buaya berukuran besar, Wakil Bupati Berau Gamalis, instruksikan wisata Labuan Cermin ditutup sementara.
Hal itu disebutnya, dilakukan demi keamanan wisatawan. “Saya sudah minta turunkan tim. Bila perlu libatkan pawang buaya untuk melakukan penelusuran lebih lanjut di lokasi tersebut, untuk memastikan aman dan tidak membuat wisatawan khawatir,” katanya.
Tak Cuma di Labuan Cermin, Gamalis juga menyerukan dilakukan sterilisasi di seluruh objek wisata di Bumi Batiwakkal -sebutan Kabupaten Berau- agar benar-benar terhindar dari ancaman predator tersebut.
“Walau sudah terlanjur viral, kita akan lakukan evaluasi kembali agar kejadian seperti ini tidak terjadi lagi. Mudah-mudahan hal yang kita lakukan dapat membuat rasa aman bagi wisatawan yang berkunjung ke Labuan Cermin ke depan,” tutup Gamalis.
Sementara, Camat Bidukbiduk Abdul Malik, mengakui telah menerima instruksi sterilisasi tersebut. Adapun penemuan buaya dengan panjang 4,7 meter itu katanya bukan pertama kali terjadi.
Beberapa waktu lalu juga sebutnya, masyarakat sekitar sempat menemukan buaya namun dengan ukuran yang lebih kecil yakni 2 meter. “Saya pastikan aman saja, karena sebelum melakukan aktivitas di labuan cermin pihak pengelola pasti melakukan pengecekan keamanan lokasi dulu. Seperti penemuan saat ini, buaya ditemukan ketika melakukan pengecekan lokasi,” jelas Abdul Malik.
“Saat ini buaya tersebut telah diamankan dan sudah melakukan koordinasi dengan pihak BKSDA Badan Konservasi Sumber Daya Alam). Kemudian akan ditindaklanjuti oleh pihak BKSDA,” ujarnya. (aky/sam)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini: