Terkaget karena sudah banyak kepulan asap di dalam rumah hingga syok saat ditelfon ketika rumahnya terbakar menjadi cerita tersendiri bagi beberapa korban kebakaran, Selasa (26/12) dini hari kemarin.
Bambang, Bontang
Kebakaran yang terjadi di Jalan Pengeran Antasari Gang Carita, RT 11, Kelurahan Berbas Pantai menimbulkan duka tersendiri bagi para korban. Hingga kini, mereka pun masih syok atas musibah yang menimpa mereka beserta keluarganya. Meski begitu, mereka memiliki cerita tersendiri saat pertama kali melihat ataupun mendengar kabar jika rumah mereka terbakar.
Salah satunya Erna. Ketika kebakaran terjadi, dirinya sedang berada di perjalanan Bontang – Samarinda. Dia mengaku, ingin mudik sekaligus liburan ke Kotabaru. Namun nasib berkata lain, mendapat informasi jika rumahnya terbakar, akhirnya dia dan rombongan keluarga pun memutuskan untuk putar balik ke arah Bontang.
“Saat itu sudah di daerah Lempake, Samarinda. Akhirnya kami semua memutuskan kembali ke Bontang,” jelasnya.
Erna berujar jika saat itu dirinya berangkat dari Bontang pukul 02.00 Wita. Dia pun mendapat info kebakaran tersebut sekira pukul 04.00 Wita dan sampai di Bontang pukul 07.00 Wita. “Kami berharap semoga pemerintah bisa segera membantu kami. Kalau bisa rumah kami dibangunkan kembali,” harapnya.
Lain Erna, lain pula Arsyad. Dirinya mengisahkan terbangun dari tidur lantaran kaget mengetahui rumah yang dia huni sejak 2005 silam itu terbakar. Saat dia membuka matanya, pemandangan api besar pun sudah mengepung rumah miliknya. Karena merasa terancam, akhirnya dia pun memilih lari sembari membawa handuk putih miliknya.
“Hanya sempat ambil dompet saja. Kalau motor diangkat sama warga,” ujarnya kepada Bontang Post.
Dia mengaku, hanya handuk, sepeda motor, dan baju yang dia pakai saat itu saja yang berhasil dia selamatkan. Sementara sisanya, harus dia ikhlaskan. Kerugian yang ditaksir pun mencapai puluhan juta rupiah. Atas kejadian ini, dia mengaku akan tinggal sementara di rumah adiknya yang tak jauh dari lokasi kebakaran.
(***)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini: