bontangpost.id – Pencarian Budi dan Didin, dua orang pemancing yang hilang di sekitar perairan Rig PKT, di hari ketiga ini belum membuahkan hasil.
Kepala BPBD Bontang Zainuddin mengatakan di hari ketiga bersama tim gabungan, yakni Basarnas, TNI AL, dan masyarakat, lokasi pencarian diperluas.
Kali ini fokus pencarian ialah di Pulau Kedindingan yang berlokasi tidak jauh dari Rig PKT dengan total jarak tempuh 40,8 mil.
Meski belum menemukan petunjuk atau tanda-tanda keberadaan kapal maupun identitas lainnya dari dua korban tersebut, upaya pencarian akan dilanjutkan esok hari.
“Tim gabungan belum menemukan adanya petunjuk yang didapat hari ini. Besok kami lanjutkan pencarian,” ujarnya singkat kepada bontangpost, Selasa (10/1/2023).
Selain pencarian, upaya lain yang dilakukan ialah berkoordinasi dengan warga pesisir agar bisa melaporkan apabila menemukan keberadaan korban. Sekaligus memberi informasi perkembangan pencarian dan pendampingan terhadap keluarga korban.
“Perkembangan informasi dari nelayan maupun masyarakat lainnya akan terus kami gali,” tutupnya. (*)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:
Discussion about this post