BONTANGPOST.ID, Bontang – Pasangan Sutomo Jabir-Nasrullah yang didukung oleh PKB dan Demokrat ini menekankan bahwa penguatan sektor UMKM dan perikanan adalah kunci dalam menciptakan ekonomi yang inklusif.
Di sektor perikanan, Sutomo menjanjikan program pembagian perahu fiberglass bagi para nelayan, serta peralihan dari bahan bakar minyak (BBM) ke gas.
Menurut Sutomo, dengan anggaran sekitar Rp50 juta per unit alat tangkap, bantuan ini dapat diberikan kepada ribuan nelayan di Bontang. Bahkan, biaya yang diperlukan lebih rendah daripada anggaran Bimtek yang saat ini dialokasikan.
“Jika kita alokasikan Rp50 juta per alat tangkap, maka dengan 1.000 unit hanya butuh Rp50 miliar, 2.000 unit sekitar Rp100 miliar, dan 3.000 unit sekitar Rp150 miliar. Jumlah ini belum sebanding dengan anggaran Bimtek yang mencapai Rp 162 miliar,” jelas Sutomo.
Untuk sektor UMKM, pasangan ini berencana membangun model percontohan guna mendorong peningkatan kualitas dan daya saing pelaku usaha kecil. (*)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:
Discussion about this post