bontangpost.id – Sering mampir ke restoran atau kafe untuk menyantap bakmi goreng? Yuk, coba bikin sendiri di rumah.
Kamu bisa menggunakan beberapa pilihan mi seperti mi telur kering, mi telur segar untuk mi goreng, atau bahkan bisa menggunakan udon buat kamu yang ingin sedikit berbeda.
Supaya tidak terlalu lembek, pastikan kamu memasak mi telur kering tidak sampai matang. Gunakan api besar pada proses mengaduk mi untuk menghasilkan sensasi smokey pada bakmi goreng.
Resep Bakmi Goreng
Print RecipeIngredients
- 200 g mi telur kering, rebus setengah matang, tiriskan
- 150 filet dada ayam, iris tipis
- 100 g udang kupas
- 100 g pakchoy, potong 4 cm
- 2 butir telur ayam, buat orak-arik
- 1 batang daun bawang, potong serong
- 1 sdm minyak wijen 5 siung bawang putih, memarkan
- 5 butir bawang merah, iris
- 1 buah cabai merah besar, iris serong
- 2 sdm saus tiram
- 3 sdm kecap manis
- ½ sdt garam
- ½ sdt merica putih bubuk
- 3 sdm minyak, untuk menumis
Instructions
- Aduk rata mi bersama minyak wijen dan kecap manis. Sisihkan.
- Panaskan minyak, tumis bawang putih, bawang merah dan cabai merah hingga harum.
- Masukkan daging ayam, tumis hingga setengah matang.
- Tambahkan udang dan saus tiram, aduk.
- Masukkan pakchoy dan daun bawang, aduk sebentar.
- Tambahkan mi, telur, garam, dan merica, aduk hingga semua bahan tercampur rata. Angkat dan sajikan.
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:
Discussion about this post