MOENCENGLADBACH – Rentetan hasil buruk yang didapatkan Borussia Moencengladbach musim ini akhirnya memakan korban. Tim berjuluk Die Fohlen resmi memecat sang pelatih Andre Schubert pasca dipermalukan Wolfsburg 1-2 di kandang sendiri pada pekan ke-16 Bundesliga kemarin (21/12).
Rumor seputar pemecatan Schubert sejatinya sudah terdengar beberapa pekan lalu. Menyusul jebloknya penampilan Lars Stindl dkk musim ini. Bagaimana tidak, hingga pekan ke-16, Gladbach hanya menorehkan empat kali kemenangan.
Padahal, sejak meneken kontrak per 21 September 2015, Schubert sempat tampil meyakinkan. Usai empat kali kekalahan beruntun yang menyebabkan manajer terdahulu Lucien Favre dipecat, manajer 45 tahun itu sukses mengerek posisi Gladbach dari dasar klasemen. Bahkan mereka mengakhiri musim lalu di peringkat ke-4 klasemen Bundesliga.
Namun, nasib mereka di Liga Champions berkata lain. Gladbach harus terlempar ke Europa League lantaran berada di peringkat ke tiga Grup C musim ini. Hasil tidak kalah buruk juga mereka dapatkan musim lalu saat bertarung di fase grup D. Gladbach harus menghentikan langkahnya ke babak knockout lantaran terdampar di dasar grup.
”Kami sudah banyak berdisuksi beberapa hari terakhir, menganalisa perkembangan permainan kami dan mendiskusikan situasi yang kami hadapi secara detail,”kata sporting director Gladbach Max Eberl kepada Associated Press.”Akhirnya kami berkesimpulan bahwa lebih baik kami mengakhiri kolaborasi ini,” imbuh dia.
Musim ini memang menjadi musim terburuk Gladbach. Sebab, mereka hanya menorehkan empat kali kemenangan dan empat bermain imbang hingga paruh musim. Hal tersebut memperpanjang rekor buruk yang diraih Schubert selama di Borussia Park menjadi 28 kali kemenangan dari 62 laga yang sudah mereka jalani.
Mantan pelatih timnas Jerman U-15 itu menyatakan legowo dengan keputusan Gladbach yang mengakhiri kontraknya sebelum musim berakhir. ”Perubahan ini mungkin akan membawa kebaikan kepada klub, yakni kembali sukses (seperti musim lalu). Saya bersyukur dengan pengalaman hebat yang saya dapatkan bersama orang-orang hebat di sana,” ungkapnya.
Mantan manajer Wolfsburg Dieter Hecking disebut-sebut bakal mengisi kekosongan posisi tersebut. Namun, Gladbach baru akan menentukan siapa pengganti Schubert usai winter break. (okt/tom/JPG)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:
Discussion about this post