BONTANG – PT Bontang Transport memberikan dividen sekitar Rp 500 juta kepada kas daerah pada bulan ini. Menurut direktur anak perusahaan dari Perusda Aneka Usaha dan Jasa, Andi Amri, pemberian tersebut sebagai bentuk kontribusi terhadap Kota Bontang.
“Sebelumnya hanya ke Perusda saja, kali ini langsung ke kas daerah,” kata Amri usai menghadiri acara pelantikan Direktur Perusda AUJ, kemarin (29/12).
Ia berharap pemberian ini dapat meningkat di tahun berikutnya. Tentunya, diperlukan inovasi dari berbagai bidang usaha yang bisa dijajaki dengan beberapa perusahaan.
Amri mengungkapkan, saat ini perusahaan yang dipimpinnya itu telah bermitra dengan PT Pupuk Kaltim melalui 10 bidang usaha. Di antaranya terkait pengangkutan pupuk dengan jalur darat atau laut, pengadaan unit, hingga penarikan kapal keruk menggunakan kapal tugboat. Di mana proses pendaftaran di pabrik penghasil pupuk itu dilakukan sejak Juni tahun lalu.
Bahkan, untuk proses pengadaan unit saat ini sedang berjalan. Bentuknya berupa kendaraan roda empat dengan merk Toyota Innova sejumlah 5 unit. “Saat ini dalam proses,” ungkapnya.
Ke depan, alumni Akademi Ilmu Pelayaran (AIP) Makassar ini berharap bisa menjalin kerja sama dengan PT Badak NGL. Ia mengaku saat ini sedang dalam tahap penjajakan.“Tahun 2018 semoga bisa menggandeng PT Badak NGL,” pungkasnya.
Sementara itu, Wali Kota Bontang Neni Moerniaeni membenarkan jikalau PT Bontang Transport telah berkontribusi terhadap PAD sejumlah Rp 500 juta. Ia berharap dengan jabatan Direktur Perusda AUJ yang dipegang oleh HM Zuchli Imran Putra dapat melihat peluang yang ada guna peningkatan PAD.
“PT Bontang Transport sudah menghasilkan PAD, masuk Rp 500 juta. Semoga dengan kepemimpinan yang dipegang saudara (HM Zuchli Imran Putra, Red.) dapat melihat peluang untuk peningkatan PAD,” kata Neni. (*/ak)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini: