Pesta demokrasi Pemilihan Gubernur (Pilgub) Kaltim 2018 turut menjadi milik para narapidana yang mendekam di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas III Bontang. Ratusan warga binaan ikut memberikan suaranya demi masa depan Bumi Etam.
BAMBANG, Bontang
Setidaknya ada dua Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang digunakan warga binaan Lapas Bontang untuk menyalurkan hak suaranya. Yaitu TPS 12 dan 13 Bontang Lestari. Kedua TPS yang saling berdampingan ini berada di dalam lingkungan lapas.
Kasubdit Admisi dan Orientasi Lapas Kelas III Bontang, Agus Salim yang juga Ketua Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) 12 mengatakan, pada dasarnya di Lapas Kelas III Bontang terdapat 482 pemilih yang masuk dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT). Hanya saja ada 45 warga binaan yang dinyatakan bebas sebelum hari-H pemungutan suara.
Sehingga yang berpartisipasi di lapas menjadi 437 warga binaan. “Form C6 juga sudah kami kembalikan ke kelurahan sebelum pelaksanaan pencoblosan,” ujarnya kepada Bontang Post, Rabu (27/6) kemarin.
Agus Salim menjelaskan, untuk menata agar pelaksanaan pencoblosan berjalan lancar, panitia pun membagi kedatangan warga binaan secara bergantian. Sistemnya dilakukan pemanggilan menggunakan pengeras suara. “Kami atur per blok, datangnya per 10 orang,” jelasnya.
Dari pantauan Bontang Post, warga binaan pun tampak antusias mengikuti pelaksanaan pencoblosan Pilgub Kaltim 2018 ini. Sejak awal hingga akhir pelaksanaan, kondisinya berjalan aman dan kondusif.
Adapun pasangan calon (paslon) Gubernur dan Wakil Gubernur Kaltim yang mendapat suara terbanyak yaitu Andi Sofyan Hasdam-Rizal Effendi (ANNUR). Paslon nomor urut 1 ini menang telak di dua TPS tersebut.
Berdasarkan hasil rekapitulasi perhitungan surat suara, ANNUR berhasil meraup 315 suara dari total DPT sebanyak 437 pemilih.
Rinciannya di TPS 12 paslon nomor urut 1 berhasil memperoleh 164 suara. Disusul paslon nomor urut 4, Rusmadi-Safaruddin (RASA) sebanyak 34 suara, paslon nomor urut 3 Isran Noor-Hadi Mulyadi sebanyak 13 suara, dan terakhir paslon nomor urut 2 Syaharie Jaang-Hadi Mulyadi sebanyak 11 suara.
Hasil yang tak jauh berbeda juga terjadi di TPS 13. Pasangan nomor urut 1 berhasil memperoleh 121 suara, disusul pasangan nomor urut 2 sebanyak 9 suara. kemudian nomor urut 3 sebanyak 13 suara, dan terakhir pasangan nomor 4 sebanyak 33 suara. (***)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:
Discussion about this post