BONTANG – Semakin mendekati hari pelaksanaan, tiket Kenari Fun Gowes terus diburu masyarakat Bontang. Terbukti, hingga saat ini sudah ratusan tiket ludes terjual baik yang tersedia di Kantor Bontang Post maupun yang tersedia di Kenari Waterpark Bontang.
“Stok tiket kian menipis. Ayo buruan dibeli sebelum tiketnya kehabisan,” ujar Ketua Panitia Pelaksana, Rera Annorista.
Dikatakan Rera, cukup merogoh kocek Rp 30 ribu, peserta Fun Gowes bisa berkesempatan mendapatkan ratusan door prize menarik dan door prize utama berupa 2 unit sepeda motor. Selain itu, peserta gowes juga sekaligus bisa menikmati wahana berenang di Kenari Waterpark selama kegiatan berlangsung.
“Harga tiketnya sudah termasuk gratis berenang di hari pelaksanaan tersebut sampai malam hari,” ucapnya.
Rera berucap, acara akbar Kenari Fun Gowes ini bisa diikuti siapa saja, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa. Acara ini akan diselenggarakan Minggu (2/9) mendatang. Diprediksi, yang akan mengikuti Fun Gowes ini mencapai ratusan peserta. Pendaftarannya pun sangat mudah. Cukup membeli tiket yang tersedia di Kantor Bontang Post maupu Kantor Kenari Waterpark.
“Ayo mari sama-sama budayakan hidup sehat. Ajak seluruh keluarga dan kerabat anda. Rasakan manfaatnya, raih hadiahnya,” kata dia.
Sebagai informasi, untuk rute bersepeda dalam kegiatan ini, akan dimulai dari Kenari Waterpark. Selanjutnya, peserta menuju simpang tiga Bukit Indah, dilanjutkan masuk ke kawasan perumahan BTN KCY. Setelah itu keluar dari area BTN KCY, belok kiri menuju simpang Bontang Kuala. Lalu melewati sepanjang Jalan Awang Long hingga simpang Tanjung Limau. Setelah itu belok kiri menuju Plaza Taman Ramayana, dilanjutkan belok kanan menuju Jalan MT Haryono. Sesampainya di simpang turunan Polres, peserta lalu belok kiri menuju ke Jalan Imam Bonjol. “Dan terakhir, finis di Kenari Waterpark. Usai Fun Gowes, acara dilanjutkan dengan berbagai hiburan dan pembagian door prize,” tukasnya. (bbg)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:
Discussion about this post