bontangpost.id – Atlet dayung Bontang menorehkan prestasi dengan menyumbangkan delapan medali pada hari kelima pertandingan Porprov VII Kaltim pada, Selasa (28/11/2022). Rincinya dua emas, empat perak, dan dua perunggu.
Ketua Umum Cabor Dayung Bontang Ardiansyah menyebutkan satu emas disumbang Rahim dalam kategori C1 1000 meter. Prestasi yang sama diraih Indra Dwi Saputra, Arman Maulana Harahap, Saparuddin dan Zulfikar dalam kategori K4 1.000 meter.
Sementara itu, pasangan duet Rahman dan Rahim menyumbangkan perak dalam kategori kelas tanding C2 500 meter. Disusul Saparudin yang turut menyumbang perak dalam kelas tanding kategori K1 500 meter.
Kemudian perak disumbangkan kategori TBR Beregu 1000 meter. Dan Indra Dwi Saputra dan Arman Maulana Harahap juga menyumbangkan perak di kelas K2 500 meter.
“Kategori kelas K Slalom juga mendapat perunggu dari Saparuddin. Besok masih ada dua kelas tanding lagi. Semoga besok masih bisa nambah,” ujarnya pada bontangpost.id.
Di samping itu, cabor menembak kembali memboyong satu emas di kelas Benchrest HV Team Emas. Atlet di dalamnya,Edy Efendi, Ferdy Irawan dan Rony Widiatmoko.
Sedangkan satu medali perunggu berhasil disumbangkan oleh Ferdy Irawan dari kelas Benchrest HV individual. Sekretaris Perbakin Bontang Supardi mengatakan, untuk cabor menembak masih menyisakan banyak kelas yang akan bertanding.
Bahkan, besok jadwak di satu kelas Bintang bisa menargetkan dua emas. Sehingga total bisa menyumbangkan 5 emas dan melebihi perolehan Poprov sebelumnya di Kutim.
“Kita bawa 38 atlet. Semua luar biasa dan bisa mendapat lebih dari 4 emas prestasi sebelumnya di Poprov Kaltim di Kutim,” kata Supardi, Senin (28/11/2022).
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini: