bontangpost.id – Lahan kosong yang terletak di Jalan Slamet Riyadi, Loktuan, Bontang Utara tengah diperebutkan dua instansi. Dinas Perhubungan (Dishub) dan Kelurahan Loktuan. Kendati tengah diperebutkan, rupanya lahan itu tak jatuh untuk keduanya. Wali Kota Bontang Basri Rase memastikan lahan seluas 0,8 hektar itu akan dimanfaatkan untuk instalasi lain.
“Sudah saya putuskan. Lahan itu diperuntukkan buat yang lain,” kata Basri kala ditemui bontangpost.id di Pendopo Rujab Wali Kota Bontang, Selasa (1/6/2021) siang.
Basri bilang, lahan itu dipastikan akan diperuntukkan untuk pembangunan Kantor Camat Bontang Utara, Polsek Bontang Utara, dan Kantor Urusan Agama (KUA) Bontang Utara. Semuanya diintegrasikan di satu titik. Agar pelayanan publik lebih mudah dan ringkas.
“Kan enak kalau di satu tempat. Tidak perlu ke mana-mana lagi,” katanya.
Dinas Perhubungan sebelumnya memproyeksikan lahan itu digunakan untuk lokasi pembangunan gedung uji kir. Mereka bilang telah mengeluarkan ratusan juta demi pematangan lahan. Detail Engineering Design (DED), analisis dampak lalu lintas (Andalalin) sudah dibuat, pun telah mendapat izin dari pemimpin Bontang sebelumnya. Lahan disebut layak untuk gedung uji kir. Ini dikatakan Kadishub Bontang Kamilan.
Baca Juga; Soal Gedung Uji Kir, Dishub; Loktuan hanya Sementara, Siapkan Gedung Permanen di Bonles
Kendati begitu, Basri bergeming. Dia putuskan lahan untuk gedung uji kir ditempatkan dekat stadion Taman Prestasi, Bontang Lestari. Menurutnya gedung uji kir sudah pasti dan cocok di sana.
“Tidak masalah walau sudah dimatangkan. Apabila dilakukan mark up baru jadi temuan nantinya. Contoh, lahan satu hektare tapi dibuat setengah hektare,” ucapnya.
Di tempat yang sama, Kelurahan Loktuan pun mengharapkan lahan itu. Sebagai lokasi kantor baru kelurahan. Menjawab ini, Basri tegaskan kantor Kelurahan Loktuan masih di tempat semula, tak diubah. Pasalnya kelurahan itu bakal dimekarkan.
“Yang sekarang tetap di sana. Nanti untuk Loktuan Raya akan dicarikan lahan baru,” tandasnya. (*)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini: