bontangpost.id – Jalan rusak dan berlubang di sekitar Bandara APT Pranoto Samarinda menuju Bontang ditargetkan bakal kembali mulus akhir tahun ini.
Dikatakan Kepala Bidang Keterpaduan Pembangunan Infrastruktur Jalan (KPIJ) Balai Besar Pembangunan Jalan Nasional (BBPJN) Kaltim Purnyoto, tahun ini Kementrian PUPR mengalokasikan dana APBN untuk preservasi jalan simpang 3 Lempake, simpang 3 Sambera, hingga Santan dengan nilai yang tidak sedikit.
“Untuk titik itu, alokasi pagu indikatif yang kami siapkan Rp 136,15 miliar,” sebutnya. Angka ini dinilai terbesar di antara peta rencana penanganan tahun 2022 untuk preservasi jalan dan jembatan.
Tak hanya dipastikan mulus sampai daerah Santan, perbaikan jalan hingga Bontang juga telah disiapkan melalui dana APBN.
“Untuk jalur Santan hingga dalam kota Bontang, dana APBN yang dikucurkan senilai Rp 35,43 miliar,” ungkapnya.
Diketahui, secara keseluruhan tahun ini, perbaikan jalan dan jembatan pemerintah menyiapkan anggaran hingga Rp 1,1 triliun untuk seluruh ruas jalan nasional di Kaltim.
“Setelah selesainya seluruh perbaikan, diharapkan kondisi jalan Samarinda-Bontang bisa ditempuh lebih singkat,” pungkasnya. (*)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini: