BONTANG – Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) berpindah kantor dari sebelumnya di gedung gabungan dinas Bontang Lestari, saat ini menempati Gedung Graha Pemuda Jalan Ahmad Yani. Gedung yang awal pembangunannya diperuntukkan organisasi kepemudaan ini pun, memberikan ruang kepada 70 Organisasi Kepemudaan (OKP) yang ada di Bontang untuk menempati lantai bawah.
Kepala Disporapar Bontang, Bambang Cipto Mulyo mengatakan, bahwa pemindahan kantor tersebut merupakan arahan dari wali kota sebagai azas pemanfaatan. Mengingat gedung tersebut sudah beberapa tahun tidak digunakan setelah dibangun oleh Pemkot Bontang. “Kami akhirnya menyiapkan segala sesuatunya,” jelas Bambang usai meresmikan Gedung Graha Pemuda sebagai Kantor Disporapar Bontang, Rabu (3/1) kemarin.
Kata dia, bagi organisasi kepemudaan seperti KNPI dipersilakan jika ingin bergabung di gedung tersebut. Dengan adanya 3 kubu KNPI, Bambang meminta agar saling menghormati, menghargai dan berbagi karena masih ada beberapa ruangan kosong. “Saya kira malah lebih bagus jika memang OKP bergabung di sini, karena akan mempermudah dalam hal berkoordinasi,” ungkapnya.
Bambang mengharapkan dengan adanya kantor baru, memberikan spirit dan energi baru agar bisa mengemban amanah yang diberikan. Sehingga, tugas yang cukup berat di tahun 2018 bisa terselesaikan dengan baik.
Sementara itu, Wali Kota Bontang Neni Moerniaeni yang menghadiri peresmian kantor baru Disporapar mengatakan, pemanfaatan gedung yang sudah dibangun itu harus dilakukan. Pasalnya, Neni berujar bahwa sejak dibangunnya Gedung Graha Pemuda tidak ada listrik yang tersambung. Tak hanya itu, pemeliharaan bangunan pun dinilainya sangat kurang.
Oleh karena itu karena Disporapar ada beberapa even yang harus dihadapi yakni Porprov maka dengan kantor baru harus ada semangat baru dan harapan baru. Untuk OKP sudah disiapkan ruangan di lantai bawah. Neni juga meminta Disporapar mengembangkan potensi olahraga yang sudah membawa nama baik Bontang seperti softball, sepak bola, renang dan lainnya. “Jadi meskipun dengan anggaran yang rendah, maksimalkan segala potensi yang ada termasuk untuk pariwisatanya,” ujar dia.
Kata dia, khusus wisata dengan mengangkat tema maritim, Bontang harus bersiap menyongsong pasca migas. “Tak boleh lagi mengandalkan dari pupuk atau migas. Namun potensi pariwisata maritim harus lebih dikuatkan untuk menarik wisatawan agar mau datang ke Bontang,” ungkapnya.
Sementara Gedung Graha Pemuda diresmikan sebagai kantor Disporapar, di media sosial facebook ramai penolakan penempatan kantor tersebut dari organisasi kepemudaan yakni KNPI.(mga)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini: