bontangpost.id – Neni Moeniaeni diwakili timnya, mengambil berkas pendaftaran ke Sekretariat Partai Nasdem, Jumat (3/5/5/2024).
Dikatakan Wakil Ketua Pemenangan Pemilu DPD Partai Golkar Kota Bontang Firmansyah, petahana dari Partai Golkar itu mendaftarkan diri sebagai bakal calon wali Kota Bontang.
“Benar, saya yang mewakili untuk mengambil berkas tersebut, karena bunda (Neni) sedang ada kesibukan lain,” katanya.
Kendati belum memastikan waktu pengembalian berkas, namun serangkaian persyaratan pendaftaran akan segera dipenuhi.
“Insyaallah bunda sendiri yang akan mengembalikan dokumennya,” ujar dia.
Terpisah, Ketua Tim Penjaringan DPD Nasdem Bontang Muhammad Sahib menuturkan, berkas nantinya dikirim secara berjenjang hingga ke Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Nasdem.
Sehingga, sudah ada dua orang yang mengambil berkas untuk calon wali kota. Di antaranya ialah Basri Rase dan Neni Moerniaeni.
Sementara tiga orang mendaftar sebagai calon wakil wali kota yakni Bakhtiar Wakkang, Najirah, dan Nasrullah.
“Pendaftaran masih dibuka sampai Selasa (7/5/2024) pekan depan,” pungkasnya. (*)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini: