Harga Telur Ayam Melambung, Beras Diprediksi Terus Naik Jelang Ramadan

Harga beras diprediksi akan terus naik jelang Ramadan (Jelita/bontangpost.id)

bontangpost.id – Harga sejumlah bahan pokok mengalami kenaikan jelang ramadan. Salah satunya telur ayam.

Sebelumnya, harga telur ayam di Pasar Taman Rawa Indah (Tamrin) masih berkisar sekitar Rp58.000 hingga Rp62.000. Namun kini melambung berkisar Rp60.000 sampai Rp67.000.

“Iya telur naiknya lumayan (banyak),” ujar Murni, salah seorang pedagang, Rabu (28/2/2024).

Sementara beras kualitas sedang masih berada di kisaran Rp16.000 dan Rp17.000 untuk beras kualitas premium.

Kendati begitu, harga beras diprediksi naik dalam waktu dekat, yakni sekitar Rp17.000 untuk beras kualitas sedang dan Rp18.000 untuk beras kualitas premium. “Kabarnya begitu,” ujarnya.

Ia mengungkapkan, kenaikan harga beras cenderung lebih tinggi bila dibandingkan dengan tahun –tahun sebelumnya saat menjelang puasa.

Namun ia pun tidak mengetahui pasti penyebab naiknya harga beras yang terbilang drastis itu.

“Kalau momen besar biasanya memang ada kenaikan (harga). Tapi harapannya enggak terlalu banyak,” pungkasnya. (*)

Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News

Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:


Exit mobile version