Disdamkartan Kembali Tangkap Piton
BONTANG – Belum sepekan, ular piton sepanjang 5 meter kembali meneror warga di wilayah yang sama. Saat ditemukan, ular tersebut berada di halaman rumah milik Abdul Munir di Jalan MH Thamrin, RT 12, Kelurahan Gunung Elai, Kecamatan Bontang Utara tepat di bawah ayunan.
Sekretaris Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Disdamkartan) Bontang, Ambo sakka menyatakan, evakuasi ular jenis piton itu dilakukan dengan cepat yakni hanya 10 menit. Awalnya, petugas yang masuk shift malam mendapat laporan dari warga pada Senin (23/10) sekira pukul 03.00 dini hari.
“Posisi ular memang sudah berada di luar, sehingga petugas tidak sulit untuk menangkapnya,” jelas Ambo saat ditemui di kantornya, Senin kemarin.
Disebutkan dia, berdasarkan identifikasinya banyak ular bermunculan ditandai dengan banyaknya ternak yang hilang. Ambo juga menyebutkan ular yang baru saja ditangkap lokasinya tak jauh dari lokasi penemuan ular lain beberapa waktu lalu. “Kemungkinan ini pasangan ular yang sebelumnya ditangkap, karena saat membongkar rumah warga di bawahnya banyak jalur-jalur yang sering dilalui ular,” bebernya.
Oleh karena itu, ular piton 5 meter ini keluar dari sarangnya dan tidak melawan saat ditangkap petugas. Evakuasi pun hanya menggunakan alat penjepit kepala ular.
Sementara itu, Ambo melanjutkan personel yang turun sebanyak 11 orang. Saat ini ular tersebut masih disimpan di kandangnya untuk beradaptasi. Rencananya, hari Selasa ini ular piton tersebut baru akan diserahkan kepada komunitas pecinta reptil di Bontang.
“Ular yang kami tangkap ada yang diberikan ke TNK, ada juga yang diberikan ke komunitas pecinta reptil di Bontang,” tutupnya. (mga)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini: