Jangan Khawatir, Ini 6 Minuman Sehat setelah Konsumsi Daging

Ilustrasi teh hijau/freepik.com

bontangpost.id – Hari Raya Iduladha identik dengan makan sajian daging sapi atau kambing hasil kurban. Tak dipungkiri, setelah mendapat daging kurban, banyak olahan yang bisa diolah.

Namun, karena rasa daging yang gurih dan nikmat membuat banyak orang mudah kalap saking keenakan menyantapnya.

Daging mengandung tinggi protein, sehingga memiliki banyak manfaat untuk kesehatan. Meski demikian, mengonsumsi daging secara berlebihan tidak baik untuk kesehatan, karena berlebihnya asupan daging dapat menimbun lemak dan kolesterol jahat.

Bahkan mengonsumsi daging kurban dalam jumlah besar sering menyebabkan pusing dan mual bagi sebagian orang. Sehingga, tetap harus memerhatikan kesehatan saat mengonsumsi sajian daging.

Sebisa mungkin batasi porsi sajian daging tersebut. Sempatkan untuk mengonsumsi minuman sehat yang kaya serat, nutrisi, dan vitamin guna mencegah kandungan lemak atau kolesterol jahat meningkat dalam tubuh. Berikut beberapa rekomendasi minuman sehat yang bisa kamu coba setelah mengonsumsi banyak olahan daging.

Jus apel

Apel diketahui tinggi pektin, yaitu sejenis serat larut yang dapat membantu menurunkan kadar kolesterol jahat. Penelitian dalam jurnal dari University of Reading pada 2005 menemukan bahwa rutin minum jus apel bermanfaat untuk membantu mencegah risiko penyakit jantung. Selain itu, polifenol atau antioksidan dalam apel turut membantu mengurangi peradangan di tubuh.

Timun serut

Timun serut adalah minuman yang bisa menetralisasi daging. Selain dapat dikonsumsi secara langsung, timun bisa dinikmati sebagai minuman yang enak dan segar. Caranya, serut mentimun dan tambahkan beberapa tetes jeruk nipis atau gula sesuai selera sebelum dikonsumsi.

Jus jeruk lemon

Dengan rasa yang segar dan menghilangkan dahaga, jus jeruk lemon adalah minuman penetralisasi setelah makan daging yang efektif. Hal ini karena es lemon memiliki kandungan vitamin C yang tinggi, sehingga bisa menetralkan kadar lemak pada masakan daging yang telah disantap.

Teh hijau

Teh hijau adalah salah satu pilihan minuman setelah makan daging lainnya. Hal ini karena teh hijau dapat membantu menetralisasi lemak di tubuh. Penelitian menemukan bahwa kandungan antioksidan yang tinggi dalam teh hijau bermanfaat untuk memudahkan tubuh dalam membuang lemak yang menumpuk. Anda bisa menyeduh teh hijau dalam kondisi hangat atau dingin sesuai selera, lalu campurkan daun mint agar lebih segar.

Jus tomat

Dengan kandungan antioksidan yang tinggi, jus tomat bisa dijadikan sebagai pilihan minuman untuk menetralisasi setelah makan daging dalam jumlah banyak. Konsumsi jus tomat membantu menetralisasi tubuh dari zat-zat berbahaya yang membahayakan Kesehatan tubuh.

Jus jambu biji

Ketika minum segelas jus jambu atau makan buahnya secara langsung, Anda sudah memenuhi asupan serat baik sebesar 8,9 gram. Serat berfungsi untuk menurunkan kadar kolesterol dan tekanan darah. Selain itu, jambu biji mengandung vitamin dan mineral yang dipercaya dapat meningkatkan kadar kolesterol baik, sehingga bisa mencegah penyakit jantung. (*)

Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News

Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:


Exit mobile version