BONTANG – Bank Rakyat Indonesia (BRI) Cabang Bontang kembali mengadakan penarikan undian Simpedes. Kegiatan itu dilaksanakan di Ballroom Hotel Bintang Sintuk pada Sabtu (7/4) lalu. Pengundian Simpedes program 1 September 2017 sampai dengan 28 Februari 2018 ini bertajuk “Panen Hadiah Simpedes Berlimpah Limpah Hadiahnya.”
Kegiatan tersebut dihadiri oleh Pemimpin Cabang BRI Bontang Arief Wibowo, Wali Kota Bontang Neni Moerniaeni, Kepala Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan Dan Pemberdayaan Masyarakat Abdu Safa Muha, Perwakilan Forkopimda, dan tamu undangan lainnya serta saksi-saksi dari pihak Dinas Sosial, Kepolisian, juga nasabah BRI.
Gunawan yang memiliki kupon nomer 00074309, hari itu berhasil terpilih sebagai pemenang utama yang beruntung mendapatkan satu unit mobil Toyota Avanza. Salah satu nasabah BRI Unit Muara Badak ini berhasil menggeser jutaan kupon undian lainnya dalam perebutan hadiah utama tersebut.
Arif Wibowo dalam sambutannya menjelaskan bahwa Panen Hadiah Simpedes adalah program bagi nasabah BRI Simpedes berupa undian yang diadakan 2 kali dalam setahun atau per semester. Syarat mendapatkan 1 kupon undian adalah memiliki saldo sebesar Rp. 100.000 untuk 1 periode pengundian.
Selain hadiah utama, ada juga hadiah hiburan yang disebar secara merata di seluruh BRI Unit, sehingga semua BRI Unit pasti mendapatkan hadiah. Keuntungan dari tabungan Simpedes tidak sebatas undian tetapi juga luasnya cara dalam mengakses tabungan Simpedes, yaitu bisa melalui mobile banking, internet banking, dan agen BRILink.
Saat ini simpanan mikro sampai dengan posisi bulan Maret 2018 di BRI berjumlah Rp 432 milyar dengan jumlah nasabah sebanyak 94.485 Rekening, di mana simpanan tersebut disalurkan kembali oleh BRI melalui Kredit Mikro yang sampai pada bulan Maret 2018 kemarin telah diberikan kepada 7.721 debitur dengan bagi debet sejumlah Rp 192 milyar.
“Saya berterima kasih kepada semua nasabah BRI atas kepercayaannya menabung di BRI, terus tingkatkan saldo tabungan anda, manfaatkan semua fasilitas e-banking-nya, dan genggam hadiahnya. Tak lupa saya ucapakan selamat kepada seluruh pemenang yang berhasil mendapatkan hadiah undian malam ini,” ucapnya.
Sementara itu Wali Kota Bontang dalam sambutannya mengajak Nasabah BRI yang hadir agar selalu meningkatkan saldo tabungannya, karena dengan menabung di BRI maka kita bisa membantu orang lain yang memerlukan modal usaha melalui program KUR yang dimiliki oleh BRI. “Mudah mudahan ke depan usaha para nasabah tabungan Simpedes BRI semakin lancar sehingga tabungannya menjadi semakin banyak,” pungkasnya. (*/Rdy/adv)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini: