bontangpost.id – Rencana pembangunan gudang pangan di Bontang memperoleh catatan dari Bulog.
Diungkapkan Kabid Ketahanan Pangan Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian, dan Perikanan (DKP3) Kota Bontang Debora Kristiani, ada sejumlah catatan untuk kelengkapan rencana pembangunan tersebut.
“Mereka (Bulog) memberi syarat agar lokasi gudang dekat dengan pelabuhan,” ungkapnya.
Hal itu untuk memudahkan pendistribusian bahan makanan, agar lebih efektif dan efisien.
Pihaknya pun bakal kembali melakukan pembahasan usai Lebaran.
Terutama untuk menemukan solusi dari catatan tersebut dan opsi yang paling memungkinkan.
Konon, Pemkot Bontang berencana untuk bekerja sama dengan salah satu pelabuhan milik perusahaan swasta yang tidak jauh dari lokasi pembangunan gudang.
Sebelumnya, lokasi yang bakal digunakan adalah wilayah Bontang Lestari, tepatnya di belakang perumahan Korpri.
Namun, ia belum dapat memastikan apakah lokasi nantinya bergeser atau tidak.
Hal lain yang harus diperbaiki ialah akses jalan. Setidaknya, terdapat akses jalan memadai dengan panjang sekitar 800 meter dan lebar 10 meter.
“Akan kami bahas lebih lanjut bagaimana baiknya,” tandasnya. (*)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:
Discussion about this post