SLB Permata Bunda punya cara tersendiri guna mempersiapkan murid-muridnya sebelum terjun ke masyarakat. Para pelajar yang memiliki kebutuhan khusus tersebut, dilibatkan dalam pemagangan di Inkubator Bisnis (Inbis) Permata Bunda.
Di Inbis ini, para pelajar SLB Permata Bunda yang telah lulus sekolah, dapat bekerja sembari mempelajari keterampilan yang mereka minati. Diharapkan dengan program tersebut, para ABK ini dapat menguasai keterampilan tertentu.
Sehingga saat terjun ke masyarakat nantinya siap secara mandiri. Dapat berwirausaha meningkatkan taraf ekonominya. (al)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:
Discussion about this post