SAMARINDA – Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Kaltim menggelar Konferensi Kerja Daerah (Konkerda) 2017, Sabtu (4/3) kemarin. Selain diikuti para pengurus dan anggota PWI Kaltim, Konkerda ini juga dihadiri Sekretaris Provinsi (Sekprov) Kaltim Rusmadi mewakili pemerintah selaku mitra PWI.
Digelar di kantor sekretariat PWI Kaltim, acara yang dimulai sekira pukul 08.30 Wita ini diisi beberapa agenda. Di antaranya laporan Ketua PWI Kaltim Endro S Effendi terkait kegiatan PWI Kaltim kepengurusan 2015. Endro mengatakan, Konkerda ini merupakan agenda rutin PWI yang digelar sekali dalam satu periode kepengurusan.
“Rapat kerja ini untuk melaporkan kegiatan yang sudah kami laksanakan sejak dari awal kepengurusan 2015 sampai tahun 2017 ini. Dalam rapat ini kami juga meminta masukan kepada anggota mengenai kegiatan-kegiatan yang perlu dilakukan ke depan,” kata Endro saat ditemui Metro Samarinda di sela-sela acara.
Dia menjelaskan, kegiatan-kegiatan PWI terbagi dalam beberapa bidang. Di antaranya bidang pendidikan, organisasi, kesejahteraan, pembelaan wartawan, dan kerja sama. Di bidang pendidikan misalnya, selama 2015 hingga tahun ini PWI Kaltim telah tiga kali menggadakan Uji Kompetensi Wartawan (UKW).
“Dalam penyelenggaraan UKW ini kami bekerja sama dengan perusahaan-perusahaan di Kaltim. Seperti Total E&P Indonesie dan PT Pupuk Kaltim. Selain UKW, kami juga menggelar pelatihan wartawan penanggulangan bencana bekerja sama BPBD (Badan Penanggulangan Bencana Daerah) Kaltim,” terangnya.
Endro juga menyampaikan pencapaian prestasi yang direngkuh PWI Kaltim dalam event Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) di Bandung tahun 2016. Yaitu PWI Kaltim berada di peringkat 10 dengan raihan satu medali emas lewat cabang menulis dan satu medali perunggu lewat cabang bulutangkis.
Di bidang kesejahteraan, PWI Kaltim saat ini tengah mempersiapkan lahan dan perumahan bagi wartawan anggota PWI Kaltim. Dalam Konkerda kemarin, para anggota PWI Kaltim diajak meninjau langsung lokasi perumahan wartawan yang berada di Batu Besaung, Kelurahan Sempaja Utara, Samarinda.
“Salah satu persoalan yang dibahas yaitu perumahan wartawan. Anggota PWI punya hak untuk mendapatkan perumahan yang difasilitasi oleh PWI. Tentunya dengan syarat-syarat yang ada. Hari ini (kemarin, Red.) kami mengajak mereka melihat lokasinya dan melihat apakah mereka berminat,” ungkapnya.
Lebih lanjut Endro menjelaskan bahwa saat ini jumlah anggota PWI Kaltim tercatat sebanyak 295 wartawan. Adapun dari jumlah tersebut, sebanyak 150 wartawan telah memiliki sertifikat UKW.
Sementara itu Sekprov Kaltim Rusmadi yang didaulat membuka Konkerda mengungkapkan rasa senangnya bisa hadir bertemu para wartawan yang tergabung dalam PWI Kaltim. Dia menyinggung tema yang diangkat dalam Konkerda ini yaitu “Melalui Konkerda, Wartawan Kaltim Siap Perkokoh Pilar-Pilar Keindonesiaan”. Dalam hal ini, Rusmadi meminta para wartawan agar dalam bekerja selalu mengutamakan nilai-nilai keindonesiaan tersebut.
“Wartawan punya posisi yang sama dengan pemerintah dan masyarakat dalam pembangunan negara. Sebagai salah satu komponen bangsa, wartawan harus menempatkan nilai-nilai keindonesiaan dalam melakukan pekerjaannya,” ujar Rusmadi.
Dia pun meminta agar para wartawan ikut serta dalam mendukung pembangunan di Kaltim melalui pemberitaan yang dilakukan. “Saya mengimbau pada kawan-kawan wartawan untuk menempatkan informasi pembangunan ini menjadi tanggung jawab kita bersama,” tambahnya. (luk)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:
Discussion about this post