bontangpost.id – Asep Suhendar, warga RT 11 Jalan Tari Enggang, Kelurahan Guntung, Kecamatan Bontang Utara, sejak pukul 14.36 Wita mulai menyimpun barang-barang di rumahnya. Utamanya barang elektronik. Diamankan ke tempat lebih tinggi.
Sehari setelah Iduldha ini, bukannya menyantap hidangan daging kurban dengan nikmat di rumah. Asep berikut 3 orang anggota keluarganya; istri dan dua anak, justru bersiap mengungsi. Pasalnya, sekitar 50 sentimeter lagi, luapan air sungai bersiap merangsek ke kediaman mereka.
“Besimpun kami. Tinggal berapa sentimeter lagi masuk sudah air ke rumah,” kata Asep kepada bontangpost.id, Rabu (21/7/2021) sore.
Dia bilang, akibat hujan yang mengguyur Bontang, air sungai di Guntung kembali meluap. Sekitar pukul 14.00 Wita, Jalan Tari Enggang, atau tepat depan Posyandu Sehat Etam sudah kebanjiran. Sementara beberapa rumah di sekitar jalan itu, perlahan ikut pasti, mulai dikepung banjir. Termasuk rumah Asep.
Salah satu jurnalis di Bontang itu bilang, di sekitar kediamannya di RT 11, air mulai mengepung rumah warga sekira pukul 16.00 Wita. Semua rumah di RT 11 tinggal menunggu waktu kebanjiran, termasuk rumahnya. “Kalau dilihat justru baru datang ini (air),” bebernya.
Sementara itu, Kepala Badan Penanggulangan Bencana (BPBD) Bontang Ahmad Yani ketika dikonfirmasi pukul 17.23 mengatakan, pihaknya belum menerima informasi kalau di Guntung rumah warga kebanjiran. Baik dari warga, kelurahan, atau pihak lain. Dia bilang, memang tim BPBD sudah turun ke lapangan, tapi itu di Kelurahan Telihan.
“Belum, belum ada laporan. Ini tim meluncur ke Telihan, karena ada warga update,” kata dia.
Dia bilang, walaupun belum mengetahui informasi banjir terbaru di Guntung ini, tapi BPBD sudah mensosialisasikan cara evakuasi mandiri. Ini sudah dilakukan jauh jari. Di titik-titik yang kerap kebanjiran. “Kan kami sudah sampaikan. Dari lurah ke RT, dari RT ke warga, persiapan evakuasi mandiri dulu,” katanya. (*)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini: