bontangpost.id – Atlet kontingen Bontang cabang olahraga pencak silat kembali tampil memukau dalam Festival Olahraga Pendidikan (FOP) di Samarinda pada Kamis (3/11/2022) kemarin.
Diikuti oleh seluruh pelajar tingkat SD, SMP dan SMA Kalimantan Timur, keterlibatan atlet Bontang dalam event yang berlangsung sejak awal November itu berhasil tampil maksimal dengan memboyong empat buah medali.
Untuk tingkat SD, medali perunggu diraih oleh Gava Ardhan Mulqi dan medali perak diraih oleh Quen Orela Jujitsu. Sedangkan untuk pelajar SMA, medali perak diraih oleh Valdi Satria. Dan medali emas oleh Fauziyah Mufidah Hartati.
Ketua Umum Ikatan Pencak Silat Seluruh Indonesia (IPSI) Bontang melalui Sekretaris umum Eko Budi Utomo mengatakan dalam perlombaan tersebut pihaknya mengirim enam atlet.
“Dari pelajar SMP saja yang belum beruntung. Padahal, enam atlet yang kami kirim itu semua meraih juara dalam event O2SN kemarin,” timpalnya.
Eko membeberkan, mulanya ia tidak memasang target menang. Dengan alasan seluruh pemain dalam keadaan tidak prima. Lantaran usai berlaga di Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) Kaltim XVI kemarin.
“Event Popda selesai di akhir Oktober. Kemudian awal November langsung lomba lagi. Jadi mereka kekurangan waktu istirahat untuk memaksimalkan staminanya,” sebutnya.
Dengan begitu, Eko bilang target yang meleset kali ini akan dievaluasi dan, segala kekurangan diperbaiki, salah satunya dengan mengoptimalkan latihan.
“Target menang ada. Karena atlet yang ikut semuanya berpotensi. Tapi, kami tidak berharap lebih karena ini pengalaman pertama. Meski begitu kami tetap bersyukur karena mereka bisa tampil maksimal,” tandasnya. (*)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:
Discussion about this post