BONTANG – Kepala Inspektorat Bontang telah mengakhiri masa jabatannya per 1 Mei 2018 lalu. Oleh karena itu, jabatan kepala Inspektorat mulai dilelang. Tetapi seleksi jabatan akan dilaksanakan usai Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Kaltim Tahun 2018 pada Juni mendatang. Pj Sekretaris Daerah (Sekda) Bontang pun akan menunjuk Plt Kepala Inspektorat.
“Untuk mengisi kekosongan supaya tidak ada stagnasi tupoksi di Inspektorat Daerah, maka ditunjuk Pelaksana tugas (Plt),” jelas Pj Sekda Bontang Artahnan Saidi, saat ditemui belum lama ini.
Dikatakan dia, pihaknya sudah memberikan rekomendasi sebanyak 3 orang untuk dijadikan Plt Kepala Inspektorat. Sehingga, tinggal menunggu keputusan dari Wali Kota Bontang, Neni Moerniaeni. “Tetapi tentu kami berharap Plt yang terpilih nanti yang mumpuni, yang punya wawasan, pengetahuan, dan pengalaman di bidang pembinaan dan pengawasan,” ujarnya.
Artahnan menyebut, saat ini panitia seleksi (pansel) sedang dibentuk, sehingga kemungkinan usai Pilgub Kaltim 2018 baru jabatan Kepala Inspektorat akan terisi secara definitif.
Sementara itu, Wali Kota Bontang Neni Moerniaeni menyampaikan penghargaan yang sebesar-besarnya kepada Heri Bambang yang sudah mengabdi dengan baik. “Saya bangga kepada pak Bambang karena integritasnya luar biasa, Masyaallah Subhanallah selama saya menjabat sebagai wali kota luar biasa,” ungkapnya.
Kata Neni, semoga ke depannya Pemkot Bontang mendapat Kepala Inspektorat yang seperti Heri Bambang. Neni mendoakan semoga semua dedikasi yang diberikan Heri Bambang selama bertugas dan mengabdi menjadi abdi masyarakat mendapat ridho dari Allah SWT. “Dedikasi-dedikasi pak Bambang ini hendaknya ditiru oleh seluruh ASN di lingkup Pemkot Bontang,” ujarnya.
Neni juga menuturkan bahwa dirinya akan memanajemen dengan baik APBD Kota Bontang. Karena sebagai wali kota, pihaknya harus bisa menjadi Menteri Keuangan, Menteri Kesehatan, Menteri Pendidikan, dan lainnya agar segalanya bisa diatur dengan baik. “Saya bersyukur kami bisa memberikan kesejahteraan kepada para pegawai dan non PNS di Bontang, secara bertahap kami kembalikan kesejahteraan pegawai,” tuturnya.
Terpisah, Asisten Administrasi Umum Syarifah Nurul Hidayati mengatakan, bahwa Plt Kepala Inspektorat sejatinya telah ditunjuk. “Ibu Eni Plt Kepala Inspektorat. Beliau sebelumnya Sekretaris Inspektorat,” tukasnya. (mga)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:
Discussion about this post