BONTANG – Laga Pra-Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Kaltim yang dihelat di Kukar menjadi tolak ukur kekuatan tim futsal Bontang. Tim Kota Taman menduduki peringkat empat dalam gelaran tersebut.
Pelatih futsal Bontang Firman Davin mengatakan, kelemahan itu akan menjadi perhatian dalam persiapan menuju Porprov 2018 di Kutim, Desember mendatang. Menurutnya, masih sering terjadi kelengahan saat transisi menyerang ke bertahan.
Namun kini dengan kolektifitas dan kreatifitas, serangan mulai rapi dan selalu berusaha melakukan pengusaan bola. Kemudian dari rutinitas latihan pemain semakin padu. “Dari beberapa atlet kami, terdapat 5 pemain baru potensial yang usianya jauh lebih muda. Kini tinggal membangun chemistry dan dukungan dari teman-teman yang sudah lebih dulu berada di tim,” tuturnya, Jumat (9/11).
Firman menargetkan bisa masuk empat besar. Dia belum berani menargetkan bisa meraih medali. “Tapi kami tetap optimistis,” ungkapnya.
Dia mengaku, untuk kendala, dana tetap menjadi masalah yang klasik. Khususnya dana pemusatan latihan. Menurutnya, kekurangan tersebut dapat membuat kesiapan pemain tidak optimal. Karena yang dibutuhkan pemain menjelang waktu sebulan ini adalah pemberian vitamin yang cukup sebagai pelengkap pasokan tenaga dan stamina pemain.
“Uji coba dengan tim luar daerah pun kami memakai dana pribadi sendiri. Dengan sarana transportasi pribadi pula. Tetapi kami tidak patah semangat dan melunturkan semangat para pemain kami,” kata Firman.
Meski tidak ada pemusatan latihan, dia tetap mengimbau pemain untuk selalu menjaga kondisi kebugaran. Pemain diminta tidak boleh tidur lewat dari pukul 00.00. Agar durasi istirahat selalu cukup. Namun untuk melaksanakan aturan itu, pihaknya tidak bisa menekan.”Berhubung juga 90 persen atlet kami masing-masing sudah bekerja, itu alasan mengapa kami juga tidak bisa terlalu menekan atlet,” pungkasnya. (ver)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:
Discussion about this post