bontangpost.id–Publik agaknya harus menanti lebih lama akan hadirnya bioskop di Bontang. Pasalnya, karena Covid-19, pembangunan bioskop XXI di Ramayana dipastikan kembali tertangguhkan.
Hal ini diungkapkan Store Manager Ramayana, Muhammad Irfan Rezkyawan kala dikonfirmasi Bontangpost.id melalui sambungan telepon, Selasa (2/6/2020) siang.
‘Iya, ter-pending lagi. Karena izin belum rampung, ditambah sekarang lagi Covid-19,” bebernya.
Dia menjelaskan, berdasarkan rencana yang disusun, sejatinya pembangunan dapat dimulai awal tahun ini. Sehingga di akhir April bioskop bisa dioperasikan, dan mulai tayang perdana.
Namun sepanjang 4 bulan itu (Januari-April) ternyata pengelola masih dihadapkan pada persoalan klasik, yakni perizinan. Izin Analisis Dampak Lingkungan (Amdal), serta Upaya Pengelolaan Lingkungan Hidup dan Upaya Pemantauan Lingkungan Hidup (UKL-UPL) dari Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Bontang belum dikantongi.
“Karena semua perizinan itu belum dikantongi, jadi pembangunan belum bisa dimulai,” bebernya.
Apesnya, belum lagi seluruh perizinan dikantongi, kondisi Indonesia, termasuk Bontang, dengan segera memburuk. Ini tak lain lantaran pandemi Covid-19 menyerang.
Guna menekan penyebaran Covid-19, pemerintah menerapkan pembatasan. Aktivitas yang melibatkan massa ditutup. Termasuk bioskop. Itu dilakukan sejak akhir Maret. Hingga kemudian, otoritas mulai memberikan relaksasi seiring diterapkannya tatanan kenormalan baru.
“Berbulan-bulan bioskop tutup. Walhasil, semua rencana yang sudah disusun pengelola bioskop harus dibicarakan ulang lagi,” kata Irfan.
Tapi Irfan meyakinkan, meski dipastikan kembali molor, pembangunan bioskop XXI perdana di Bontang dipastikan terus lanjut. Sebab hingga kini, pengelola terus menjalankan proses perizinan.
”Nunggu pandemi reda dulu. Jadi enak komunikasinya dengan pihak XXI,” tutur Irfan.
Adapun hingga kini, fokus Cineplex 21 Group selaku operator bioskop XXI memulihkan bisnis di masa tatanan kenormalan baru. Dan itu, tentu saja, menyasar bioskop yang telah beroperasi. Alih-alih yang belum dibuka sama sekali.
Sejatinya bila tak ada aral, ada 3 studio bakal dibangun di lantai 3 Ramayana. Posisinya tepat di area bermain anak Zone 2000, hingga areal penjualan sepatu dan sandal orang dewasa.(*)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:
Discussion about this post