bontangpost.id – Warga Selangan bisa bernapas lega. Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) Selangan yang sempat mengalami kerusakan mulai beroperasi lagi. Pesisir Bontang itu pun mulai terang kembali. Hal ini diungkapkan Ketua RT 16 Selangan, Helmuddin saat dihubungi bontangpost.id, Rabu (17/6/2020).
“Sudah menyala sekitar tiga hari lalu, sebelum Bu Neni kunjungan, sudah nyala,” ungkapnya.
Dia mengaku gembira, listrik dapat menyala kembali sehingga aktivitas tidak gelap lagi. Selain itu, anak-anak dapat melakukan kegiatan belajar mengajar kembali dengan sistem daring.
“Bisa belajar lagi,” ujarnya.
Dia bersama warga sempat mengusulkan ke Wali Kota Bontang saat berkunjung ke permukiman di atas laut tersebut, agar dapat melakukan penambahan daya listrik.
“Kalau sekarang hanya bisa penerangan, kami minta (tambah daya) biar bisa buat televisi dan kulkas untuk penyimpanan ikan,” usulnya.
Sementara itu, Wali Kota Bontang Neni Moerniaeni mengatakan saat ini penerangan di sana membutuhkan perawatan. Mengingat kondisi PLTS sudah digunakan sekitar 5 tahun. Sehingga ada peralatan yang butuh penggantian.
“Baterainya harus diganti, baterainya ada 120, satu baterai itu harganya 4 atau 6 juta,” kata Neni.
Saat ini, pihaknya belum melakukan pergantian alat, tetapi tetap dinyalakan saja. Untuk biaya perawatan itu, katanya, pihaknya akan menganggarkan pada Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Bontang perubahan mendatang.
“Kalau sekarang belum (dianggarkan), mungkin nanti pas perubahan,” pungkasnya. (*)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:
Discussion about this post