bontangpost.id – Pemerintah Kota Bontang, meresmikan 251 titik Wifi gratis, Kamis (21/10/2021) di Pendopo Rujab Wali Kota. Ratusan titik itu yakni 27 titik layanan publik pemerintah dengan kecepatan jaringan internet 200 Mbps. 200 titik dengan speed 50 Mbps tersebar di fasilitas kesehatan, pendidikan, keagamaan, dan fasilitas keamanan. 16 titik di Taman Tanjung Laut, Lapangan Lang-Lang, Panggung Bontang Kuala, dan Taman Adipura, masing-masing 4 titik dengan kecepatan internet 50 Mbps.
Tak hanya di fasilitas publik, pemasangan wifi gratis juga dilakukan di wilayah pesisir. Ada 8 titik dengan kecepatan jaringan 7 Mbps, yang dipasang di Selangan, Tihi-Tihi, Melahing dan Gusung.
Kepala Diskominfo Dasuki memaparkan, tujuan dari pemasangan wifi gratis ini, sebagai upaya mendukung mewujudkan smart city. Smart city yang dimaksud nantinya mencakup smart governance, smart living, smart economy, dan smart branding. Yang bermuara pada peningkatan layanan publik sampai perekonomian.
“Selain memudahkan masyarakat, tentu ini juga meningkatkan pelayanan publik maupun pelayanan internal pemerintah,” ujarnya.
Adapun wifi gratis ini menelan anggaran Rp 1,5 miliar. Rp 687 juta untuk pemasangan wifi gratis, Rp 348 juta anggaran layanan internet untuk seluruh OPD, serta Rp 463 juta untuk aplikasi dan perangkat jaringan pendukung.
Sementara Wakil Wali Kota Bontang Najirah dalam sambutannya menyebut, program wifi gratis ini diharapkan dapat memberikan manfaat besar bagi masyarakat, tidak sekadar seremonial belaka. “Menuju kota cerdas lewat program bebas kuota,” ungkapnya.
Lebih lanjut Najirah mengatakan, berbagai langkah ditempuh untuk memberikan kemudahan kepada masyarakat di era digital seperti saat ini. Agar seluruh informasi perihal pembangunan dapat tersampaikan ke seluruh lapisan masyarakat.
“Kami berharap tidak ada lagi masyarakat yang termarjinalkan, apalagi program ini juga sejalan dengan misi Pemerintah Kota Bontang,” ujarnya. (*)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:
Discussion about this post