bontangpost.id – Seekor buaya berukuran lebih dari dua meter dievakuasi dari kolong rumah warga Selambai, Kelurahan Loktuan, Selasa (16/4/2024) sekitar pukul 18.00.
Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Disdamkartan) Kota Bontang Amiluddin mengatakan, buaya tersebut diduga terjebak karena kondisi air laut yang surut.
“Begitu kami terima laporan dari warga, personel langsung turun. Ternyata benar, ada buaya di bawah kolong rumah,” katanya saat dikonfirmasi.
Diungkapkan dia, proses evakuasi memakan waktu sekitar satu setengah jam, dengan mengerahkan enam personel.
Lantaran lokasi yang berlumpur, sehingga sempat menyulitkan personel dalam melakukan evakuasi.
“Jadi kondisi tempatnya belum sepenuhnya kering. Tapi Alhamdulillah buaya berhasil diamankan” ungkapnya.
Buaya tersebut langsung dibawa ke Mako Disdamkartan Bontang. Selanjutnya akan diambil oleh Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Kaltim.
Lebih lanjut, ia mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk tetap waspada. Mengingat bukan kali pertama pihaknya melakukan evakuasi buaya di wilayah tersebut.
Terutama bagi masyarakat yang terbiasa melaut, untuk memastikan keadaan sekitar benar-benar aman dari predator tersebut.
“Jika menemukan buaya di sekitar permukiman, langsung laporkan kepada kami,” pungkasnya. (*)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:
Discussion about this post