bontangpost.id – Kebutuhan sumber baku air bersih sangat mendesak. Apalagi jumlah pelanggan Perumda Tirta Taman saban tahun mengalami peningkatan. Oleh karena itu direksi telah mengajukan penambahan sumur baru. Sayangnya dari tiga titik yang diajukan hanya dua yang segera terealisasi.
Dirut Perumda Tirta Taman Suramin mengatakan pihaknya telah berkoordinasi dengan Pemprov Kaltim terkait hal tersebut. Rencananya sumur baru yang akan segera dibangun lokasinya di Jalan KS Tubun dan Jalan Damai Kanaan.
“Perizinan administrasi sudah kami lakukan untuk mendorong percepatan rencana tersebut,” kata Suramin.
Nantinya kapasitas sumur baru tersebut yakni 20 dan 30 liter per detik. Disebutkan dia, pemprov hanya sebatas pembangunan sumur. Sementara mengenai pemasangan jaringan nantinya menjadi ranah perumda maupun Pemkot Bontang.
“Tapi kami targetkan untuk jaringan juga akan selesai di akhir tahun ini,” ucapnya.
Berdasarkan laman Sistem Informasi Rencana Umum Pengadaan (Sirup) anggaran yang digelontorkan untuk tiap sumur yakni Rp 3,4 miliar. Sesuai jadwal proses, proses lelang akan dimulai April mendatang. Saat di mengacu LPSE dalam tahapan supervisi pembangunan dengan pagu anggaran Rp 376 juta.
Sementara satu sumur yang belum diakomodasi ialah di depan IPAL Rusunawa Api-Api. Pemprov pun belum bisa memberikan kepastian kapan rencana pembangunan itu terwujud.
“Diupayakan di APBD Perubahan. Tetapi nanti dilihat lagi,” tutur dia.
Pasalnya durasi waktu bisa menjadi kendala jika dianggarkan di APBD Perubahan. Salah satu contohnya ialah pembangunan sumur di Loktuan yang berujung terbengkalai dan dilanjutkan tahun ini.
Selain itu direksi juga menanyakan terkait progres sumber bahan baku lain yang berasal dari Bendungan Marangkayu dan Void Indominco. Hasil yang didapat ialah keseluruhannya masih dalam proses. Pengerjaan fisik belum bisa dipastikan kapan berlangsung.
“Masih penyelesaian mengenai lahan. Semua berproses,” sebutnya.
Nantinya dari Bendungan Marangkayu akan mengalir ke Bontang dengan kapasitas 200 liter per detik. Berbeda, dari Void Indominco rencananya 250 liter per detik menjadi jatah Kota Taman dan 50 liter per detik mengarah wilayah Kutim. (ak)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:
Discussion about this post