Enam OPD Mulai Lelang Jabatan

Sigit Alfian(MEGA ASRI/BONTANG POST)

BONTANG – Lelang jabatan untuk enam Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkup Pemkot Bontang telah dibuka. Untuk pendaftaran, pihak Badan Kepagawaian, Pelatihan, dan Pendidikan (BKPP) Bontang membuka pendaftaran sejak 1 Oktober hingga 15 Oktober mendatang.

Sekretaris BKPP Bontang, Sigit Alfian mengatakan pihaknya sebagai salah satu panitia seleksi (pansel) sudah melakukan berbagai persiapan. Hingga akhirnya jadwal pendaftaran pun dibuka mulai Senin (1/10) kemarin. “Lelang hari ini (kemarin, Red.) sudah dipersiapkan oleh kami dan ada enam OPD yang akan dilelang, kami juga sudah melakukan komunikasi dengan kemendagri,” jelas Sigit saat ditemui di ruangannya, Senin (1/10) kemarin.

Kata dia, enam jabatan OPD yang akan dilelang yakni untuk posisi kepala dinas. Di antaranya Dinas Kesehatan (Diskes) Bontang, Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Bontang, Dinas Pendapatan  Daerah (Dispenda) Bontang, Dinas Perhubungan (Dishub) Bontang, Inspektorat Bontang, dan Badan Perencanaan, Penelitian, dan Pembangunan (Bapelitbang) Bontang. “Ada tiga OPD baru yang merupakan pecahan dari OPD sebelumnya,” ujarnya.

Untuk pendaftaran, sambung dia dibuka hingga 15 oktober mendatang. Sementara, assesment akan dilaksanakan di Bandung pada tanggal 18 hingga 19 Oktober. “Lelang jabatan ini terbuka untuk umum, artinya terbuka untuk pejabat eselon III baik di Bontang maupun di Samarinda. Yang terpenting sesuai persyaratan,” ungkapnya.

Persyaratan lelang secara lengkap, dijelaskan Sigit yakni pejabat eselon III yang sudah menjabat paling cepat dua tahun ataupun fungsional madya. Bagi mereka yang merupakan pejabat eselon III di luar Bontang maka harus memiliki komitmen untuk tinggal di Bontang.

Terkait pansel, Sigit menyatakan sudah dibentuk dan terdiri dari 55 persen profesional yakni akademisi dan tokoh masyarakat, serta 45 persen pejabat eselon II dari Pemkot Bontang. “Panselnya ada lima orang dan sudah terbentuk,” imbuhnya.

Sigit berharap, dari lelang jabatan untuk enam OPD ini dapat mendapatkan kepala dinas yang kredibel, kapabel, dan kompetensinya sesuai dengan bidangnya. Mengingat lelang jabatan merupakan amanah dari Undang-Undang, maka diharapkan pejabatnya semakin baik. “Sebelumnya, kami juga sudah melelang beberapa jabatan dan hasilnya mereka yang sudah dilantik, semoga dari lelang ini kami mendapat pejabat yang kredibel,” pungkasnya. (mga)

Daftar Enam OPD Bontang yang Dilelang Jabatan

Dinas Kesehatan (Diskes)

Dinas Tenaga Kerja (Disnaker)

Dinas Pendapatan  Daerah (Dispenda)

Dinas Perhubungan (Dishub)

Inspektorat Bontang

Badan Perencanaan, Penelitian, dan Pembangunan (Bapelitbang)

Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News

Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:


Exit mobile version
https://www.bethhavenbaptistchurch.com/ anakslot https://torontocivics.com/ http://sultansawerlogin.com slot gacor arya88 slot gacor slot raffi ahmad slot raffi ahmad 77 https://attanwirmetro.or.id/ https://attanwirmetro.or.id/dolph/asd/ https://idtrack.co.id/ https://autoglass.co.id/ slot raffi ahmad 77 https://dabindonesia.co.id/ slot gacor https://tesiskita.com/ slot raffi ahmad https://bontangpost.id/ slot raffi ahmad 77 Anakslot https://karyakreatif.co.id/ slot raffi ahmad 88 Anakslot arya88 kicautoto kicautoto slot thailand https://www.ajlagourmet.com/ kicautoto situs raffi ahmad gacor slot raffi ahmad 88 situs scatter hitam situs scatter hitam slot toto Link Gacor Hari Ini Slot Bca Situs deposit 25 ribu https://cdn.sena.co.th/ toto 4d https://www.ajlagourmet.com/-/ daftar slot gacor