bontangpost.id – Sebanyak 400 sambungan rumah (SR) tidak teraliri gas lantaran adanya kebocoran pipa jaringan gas (Jargas) alam di Jalan Ahmad Yani pada Jumat (7/7/2023).
Ratusan rumah yang terdampak berada di Jalan R Soeprapto, Gang Polo Air, belakang RS Amalia dan sepanjang Jalan Ahmad Yani sampai depan Toko UD Tani.
Bursan salah seorang petugas Jargas lapangan mengatakan bahwa lokasi kebocoran pipa Jargas terjadi di depan Farel pet shop. Kebocoran pipa terjadi lantaran pipa di kawasan tersebut terkena proyek galian drainase.
“Satu pipa saja yang bocor. Sekarang sudah aman karena sudah kami perbaiki,” ucapnya saat ditemui.
Diungkapkan Bursan, sejatinya ratusan pelanggan terdampak bukan hanya karena pipa jargas bocor. Lantaran pipa induk di Jalan Ahmad Yani persisnya di depan Toko Wish Bakery digeser ke tempat yang lebih aman. Sebab, jika tidak digeser dikhawatirkan terkena galian proyek dan berdampak pada aliran drainase.
“Pipa induknya harus kami pindahkan. Kalau tidak pipa kami menghalangi aliran air. Makanya Jargasnya kami matikan dulu sementara,” sambungnya.
Kendati demikian, bursan meminta kepada ratusan pelanggan yang terdampak untuk tidak khawatir sebab proses perbaikan atau pergeseran pipa induk hanya membutuhkan waktu selama 1 jam.
“Insyaallah, siang ini sudah selesai dan satu pipa induk itu membawahi 400 pelanggan. Sedangkan di Kelurahan Api-Api Terdapat 6 Sektor pipa induk jargas,” tandasnya. (*)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini: