Kenang-kenangan Fauzi A Bahtar

“Pada kesempatan ini, saya mohon maaf. Hanya inilah hal maksimal yang bisa saya perbuat di akhir periode. Semoga Graha Kadin Kaltim bisa terwujud dengan bantuan teman-teman”

HM Fauzi A Bahtar Ketua Kadin Kaltim Periode 2012-2017

Dua periode menahkodai induk organisasinya para pengusaha, kepengurusan Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Kaltim di bawah kepemimpinan HM Fauzi A Bahtar berakhir. Estafet kepemimpinan pun akan ditentukan dalam musyawarah provinsi (musprov) yang digelar di Hotel Bumi Senyiur, 1-2 April.

Sebelum Musprov VI Kadin Kaltim dimulai Sabtu (1/4) hari ini, sebuah acara prestisius digelar. Jumat (31/3) kemarin, digelar peletakan batu pertama pembangunan Graha Kadin Kaltim di Jalan PM Noor sekira pukul 16.30 Wita. Bangunan yang berdiri di atas lahan +/- 1.500 meter persegi itu akan menjadi representasi dunia usaha di Benua Etam.

Pembangunan Graha Kadin menjadi kado terindah bagi Fauzi dan kepengurusannya. Pasalnya, sejak kantor lama di Jalan Mulawarman terbakar beberapa tahun silam, organisasi yang menaungi para pengusaha itu tidak punya kantor lagi hingga saat ini. Mereka pun “menumpang” di Bagian Sandi dan Telekomunikasi Biro Umum Pemprov Kaltim. Tepatnya di Jalan Jenderal Sudirman, Samarinda.

“Sejak kebakaran terjadi di gedung Kadin Kaltim di Jalan Mulawarman, Kadin Kaltim belum memiliki sekretariat yang representatif. Kami menyadari bahwa menyediakan bangunan bagi sekretariat Kadin Kaltim, bukanlah hal mudah,” kata Fauzi saat dalam sambutannya dalam acara peletakan batu pertama Graha Kadin Kaltim, kemarin.

Dia menyebut, Kadin Kaltim telah membentuk tim yang diketuai Fakhruddin Noor untuk mengurusi pembangunan “markasnya” para bos itu. Hadir dalam peletakan batu pertama kemarin ketua Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi), Dayang Donna Faroek yang menjadi satu-satunya calon ketua Kadin Kaltim yang lolos verifikasi.

“Pembangunan ini bekerja sama dengan Pemprov Kaltim, sektor swasta, dan pengurus-pengurus Kadin Kaltim. Dulu, Pak Rosan Perkasa Roeslani (ketua Kadin Indonesia, Red.) menjanjikan untuk membantu kita, tolong disampaikan. Katanya mau bantu Rp 2 miliar,” ujarnya langsung disambut tepuk tangan undangan.

Menurut bos ABC Group itu, Graha Kadin Kaltim adalah cita-citanya saat mendapat amanah memimpin organisasi itu. “Pada kesempatan ini, saya mohon maaf. Hanya inilah hal maksimal yang bisa saya perbuat di akhir periode. Semoga Graha Kadin Kaltim bisa terwujud dengan bantuan teman-teman,” harapnya.

Fauzi berharap, dengan adanya Graha Kadin Kaltim, bisa lebih memaksimalkan kerja Kadin Kaltim. Sehingga Kadin Kaltim, pengusaha, dan dunia usaha bisa merasakan manfaat.

“Sangat penting supaya bisa menghimpun anggota, untuk mengembangkan dunia usaha di Kaltim. Letak keberhasilan pengurus itu di sekretariat. Yang ingin saya tinggalkan, sekretariat yang ada bisa dikembangkan, kerja sama dengan pemerintah dan dunia usaha lain bisa ditingkatkan,” tutupnya.

Dalam peletakan batu pertama tersebut, hadir pula wakil ketua umum (WKU) Koordinator Wilayah Tengah Kadin Indonesia, Irwan Hasman. Mewakili Kadin Indonesia, dia memberikan apresiasi atas kerja keras kepengurusan periode 2012-2017.

“Kadin Indonesia mengapresiasi setinggi-tingginya, di mana di pengujung kepengurusan, membuahkan gedung sekretariat Kadin Kaltim. Mudah-mudahan pembangunan gedung Kadin Kaltim ini dapat selesai sesegera mungkin,” harap Irwan.

Tak hanya itu, menurutnya, pembangunan Graha Kadin Kaltim juga merupakan wujud kepedulian pengusaha. “Saya dengar ini hasil swadaya teman-teman, dan pembicaraan dengan ketua umum. Amanah ini saya sampaikan. Mudah-mudahan bermanfaat bagi lajunya pekermbangan Kadin di Kaltim,” harapnya lagi.

Sementara, Fakhruddin yang menjadi ketua tim pembangunan Graha Kadin Kaltim mengungkapkan, konsep bangunan ada empat. Yakni holistik, comfortable, representatif, dan survival.

“Statusnya, sewa pakai selama lima tahun dan dapat diperpanjang kembali sesuai surat perjanjian antara Pemprov Kaltim dengan Kadin Kaltim. Kami berharap doa dan dukungan saudara sekalian, agar proses pembangunan dapat berjalan lancar dan tuntas. Sehingga dapat bermanfaat bagi Kadin Kaltim, pengusaha, dan kalangan dunia usaha. Dananya berasal dari sponsor, Pemprov Kaltim, dan bantuan Kadin Indonesia,” katanya.

Sebagai informasi, Graha Kadin Kaltim memiliki luas bangunan 970 meter persegi dengan tiga lantai. Lantai pertama dijadikan ruang pelayanan, lantai dua ruang pengurus dan ruang rapat, sedangkan lantai tiga dijadikan ruang serbaguna dan coffee shop. (gun)

 

GRAHA KADIN KALTIM

Spesifikasi

* Lahan                       : +/- 1.500 M2 (40×37,5 M)

* Luas Bangunan       : +/- 970 M2

– Lantai 1        : +/- 338 M2

– Lantai 2        : +/- 316 M2

– Lantai 3        : +/- 316 M2

* Area Parkir              : +/- 500 M2

Fungsi

* Lantai 1                    : Ruang Pelayanan Kadin

* Lantai 2                    : Ruang Pengurus dan Ruang Rapat

* Lantai 3                    : Ruang Serbaguna dan Coffee Shop

Sasaran Pelayanan Prima

* Dunia Usaha

* Pemerintah

* Masyarakat

* Dunia Pendidikan

* Investor Luar Negeri

* Pihak-Pihak Lain yang Memerlukan Informasi atau Jasa Kadin

Konsep

* Holistik

Semua hal yang diperlukan dapat dibantuk oleh Kadin, baik pelayanan administratif teknis, informasi usaha, dan sebagainya.

* Comfortable

Diharapkan selain pelayanan prima, kantor juga dapat dimanfaatkan oleh jajaran pengurus, anggota, dan masyarakat untuk berbagai keperluan bersifat bisnis.

* Representatif

Graha Kadin merupakan represntasi dunia usaha di Kaltim.

* Survival

Graha Kadin bisa menggali sumber-sumber pendanaan di luar pendapatan rutin untuk menyemarakkan gerak organisasi.

Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News

Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:


Exit mobile version
https://www.bethhavenbaptistchurch.com/ anakslot https://torontocivics.com/ http://sultansawerlogin.com slot gacor arya88 slot gacor slot raffi ahmad slot raffi ahmad 77 https://attanwirmetro.or.id/ https://attanwirmetro.or.id/dolph/asd/ https://idtrack.co.id/ https://autoglass.co.id/ slot raffi ahmad 77 https://dabindonesia.co.id/ slot gacor https://tesiskita.com/ slot raffi ahmad https://bontangpost.id/ slot raffi ahmad 77 Anakslot https://karyakreatif.co.id/ slot raffi ahmad 88 Anakslot arya88 kicautoto kicautoto slot thailand https://www.ajlagourmet.com/ kicautoto situs raffi ahmad gacor slot raffi ahmad 88 situs scatter hitam situs scatter hitam slot toto Link Gacor Hari Ini Slot Bca Situs deposit 25 ribu https://cdn.sena.co.th/ toto 4d https://www.ajlagourmet.com/-/ daftar slot gacor