BONTANG – Dalam sepekan, tiga musibah kebakaran melanda Kota Taman. Pertama, kebakaran di Jalan KS Tubun, Kelurahan Bontang Kuala. Dua rumah hangus dan menelan satu korban jiwa saat kebakaran terjadi pada Selasa (18/2/2020). Kedua, kebakaran di Jalan Pontianak, Kelurahan Gunung Telihan pada Selasa (25/2/2020) yang menghanguskan satu rumah. Rentetan musibah tersebut rupanya mendapat atensi dari Pemkot Bontang.
Wali Kota Bontang Neni Moerniaeni memimpin langsung kunjungan ke korban kebakaran di Jalan KS Tubun, Rabu (26/2/2020). Kepada korban, Neni menyampaikan kesedihannya atas musibah yang menimpa warganya itu. Lantaran tidak hanya kehilangan harta benda, namun juga harus kehilangan orang tuanya. Dalam kesempatan itu orang nomor satu Bontang ini juga berkesempatan menyerahkan bantuan dana kepada korban.
“Alhamdulillah, hari ini Pemkot dan Baznas (Badan Amil Zakat Nasional) Bontang menyalurkan bantuan kepada korban kebakaran,” ujar Wali Kota Neni kepada awak media usai penyerahan bantuan.
Tidak hanya bantuan dana, pihaknya juga berjuang agar rumah korban yang luluh lantak dilahap si jago merah, dapat direnovasi kembali dengan bantuan bedah rumah. “Kami minta agar rumah korban disentuh program bedah rumah Baznas,” ujarnya.
Dia mengatakan, ini adalah bentuk kepedulian Pemkot Bontang terhadap warganya yang tertimpa bencana. “Bantuan yang disalurkan ini tidak seberapa. Bahkan tak ada nilainya ketimbang kesedihan yang dirasakan korban,” katanya. Selain kepada korban kebakaran di Jalan KS Tubun, bantuan juga diberikan ke korban kebakaran lainnya di Jalan Pontianak. (Zaenul/adv)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini: