BONTANG – Warga Jalan MH Thamrin, RT 09, Kelurahan Gunung Elai, Kecamatan Bontang Utara dikejutkan dengan kehadiran ular piton sepanjang 3 meter yang hendak memangsa ayam peliharaan seorang warga, Rabu (8/8) pagi lalu.
Keberadaan hewan melata itu terendus ketika pemilik ayam, hendak memberikan pakan ayam di kandang. Saat hendak membuka kandang ayam, dia dikejutkan dengan keberadaan ular yang sedang melilit ayamnya. Seketika, pemilik rumah berlari memanggil warga dan menghubungi Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Disdamkartan) untuk meminta bantuan proses evakuasi.
“Setelah mendapat informasi dan laporan. kami langsung menuju ke lokasi rumah yang bersangkutan,” ucap Plt Kasi Penceganan, Pengendalian, dan Penyuluhan Disdamkartan, Yuli Masriyantika kepada Bontang Post.
Tanpa kendala yang cukup berat, petugas rescue Disdamkartan pun berhasil mengamankan ular tersebut dengan cepat dari bawah kandang ayam. Setelah itu, ular tersebut dimasukkan ke dalam karung untuk dibawa ke Posko Disdamkartan untuk ditangani lebih lanjut.
Yuli menyebutkan, penemuan ular yang termasuk berukuran besar itu bukan kali pertama ini terjadi. Beberapa waktu lalu, ular dengan jenis yang sama juga pernah ditemukan oleh warga. Bahkan piton yang ditemukan sebelumnya disebutnya berukuran jauh lebih besar.
Namun, selama ini konflik ular dan manusia tidak pernah menimbulkan korban jiwa. Kondisi lahan yang dekat aliran sungai dan semak belukar yang rimbun dinilai menjadi pendukung banyak tinggalnya spesies reptil satu itu.
“Kami imbau kepada masyarakat untuk Segera lapor ke kemi jika membantu permohonan untuk masalah penyelamatan. Kami juga mengimbau agar warga lebih memperhatikan lingkungan sekitar. Kalau ada sampah-sampah dan tumpukan kayu diharapkan segera dibersihkan. Agar tak mengundang ular masuk permukiman,” tukasnya. (bbg)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:
Discussion about this post