SANGATTA – Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Tuah Benua Daerah Kutim berupaya meningkatkan pelayanan air bersih di kawasan Sangatta Selatan. Salah satu langkah yang dilakukan adalah dengan menambah pipa distribusi utama di Jalan Kabo Jaya.
Sekretaris Tim Pemasangan Pipa Distribusi Utama Tommy Andriani mengatakan, pemasangan pipa tersebut bertujuan untuk membantu peningkatan distribusi air bersih di kawasan Patung Burung, atau di sekitar Jalan poros Bontang– Sangatta.
“Setelah pipa ini terpasang, mudah-mudahan disribusi air di kawasan ini bisa lancar,” kata Tommy.
Saat ini, pemasangan pipa distribusi sepanjang 4,2 kilo meter tersebut sudah lebih dari 80 persen. Dia menargetkan, proses penggalian dan pemasangan ini akan selesai pada 20 Februari mendatang. “Setelah proses penggalian dan pemasangan selesai, sekitar tanggal 20 Februari,” ujarnya.
Setelah pemasangan selesai, selanjutkan akan dilakukan interkoneksi dengan pompa. Lalu kemudian akan dilakukan melakukan tes aliran dan jaringan.
“Tes tersebut akan kita lakukan sejalan dengan rekondisi. Rekondisi dilakukan paska penanaman pipa,” katanya. Rekondisi ini dimaksudkan untuk menanggulangi masalah pada bekas galian pipa setelah dilakukannya penanaman pipa distribusi.
Menurutnya, adanya gundukan – gundukan dipinggir jalan paska penggalian pipa dimaksudkan agar kepadatan tanah bisa pulih kembali seiring waktu, sehingga nantinya dengan tanah yang semakin padat, gundukan tersebut akan hilang dengan sendirinya.
Pipa yang ditanam oleh pihak PDAM sendiri berdiameter sekitar 300 – 400 milimeter yang diharapkan mampu mengalirkan air sampai 100 liter perdetik. Dari hasil analisa pihaknya, PDAM Tirta Tuah Benua memiliki kapasitas 300 liter perdetik, tapi distribusi utama hanya ada satu pipa. Inilah yang membuat PDAM TIrta Tuah Benua berinisiatif memasang pipa distribusi yang baru di sepanjang jalan Kabo jaya. (hd)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini: