BONTANG – Pelatih nasional Persatuan Angkat Besi Seluruh Indonesia (PABSI), Avanesh Pandoo berkunjung ke Kota Taman, Minggu (18/11) besok. Pelatih asal Afrika Selatan itu bakal memberikan motivasi kepada seluruh pelatih dan pengurus cabang olahraga (cabor) di Bontang.
Kepala Dinas Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata (Disporapar) Bontang, Bambang Cipto Mulyono menuturkan, Pandoo datang untuk berbagi pengalaman selama dia melatih dan berhasil menyumbangkan medali emas pada Asian Games lalu.
“Tentu banyak pengalaman yang akan dibagi Mr Pandoo nantinya,” ujarnya, Jumat (16/11) kemarin.
Bambang menjelaskan, kehadiran pelatih nasional tersebut merupakan program dari kementerian pemuda dan olahraga (Kemenpora) dalam rangka pengembangan bakat olahraga di Indonesia, yakni Disemenasi Long Term Athlete Development (LTAD) Program.
“Untuk peserta, dua orang pelatih masing-masing cabor akan diundang di hari pertama (Minggu). Di hari kedua pengurus cabor dan maksimal 10 orang dari pengurus KONI Bontang (Senin),” jelasnya.
Dia menambahkan, pemkot menyambut baik program tersebut. Serta sangat mengapresiasi Kemenpora yang sudah memilih Bontang sebagai salah satu kota yang mendapat program tersebut.
“Acara tersebut nantinya akan dihadiri asisten deputi pembibitan dan IPTEK olahraga,” pungkasnya. (ver)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini: